Suara.com - Sebanyak 200 personel Brimob Polda Kalimantan Tengah berangkat ke Jakarta untuk membantu Polda Metro Jaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat saat Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta, 15 Februari 2017.
Kapolda Kalteng, Brigjen Pol Anang Revandoko mengatakan, pengerahan personel brimob ini menjadi kehormatan bagi Polda Kalteng.
"Tolong jaga kehormatan kita semua. Laksanakan tugas yang diberikan dengan sebaik-baiknya. Ingat, berangkat 200 orang, maka pulang pun harus 200 orang. Jangan ada kurang satu pun. Selamat menjalankan tugas" kata Anang usai melakukan pengecekan sebelum diberangkatkan melalui Bandara Tjilik Riwut Kota Palangka Raya, Rabu (8/2/2017).
200 personel yang dikerahkan Polda Kalteng ke Jakarta juga dilengkapi tameng, helm dan gas air mata. Perlengkapan ini sebagai persiapan serta mengantisipasi apabila ada terjadi demonstrasi sebelum ataupun sesudah Pilkada.
Mengenai pilkada di Kabupaten Barito Selatan dan Kotawaringin Barat provinsi Kalteng, Kapolda menjamin bahkan meyakini akan terlaksana dengan kondusif. Sekalipun ada hal yang tidak diinginkan terjadi, personel Polda Kalteng masih mampu mengamankannya.
"Pengerahan 200 personil ke Jakarta bukan tanpa analisa dan berbagai pertimbangan. Jadi, dari hasil analisa dan dukungan masyarakat serta TNI, Insya Allah kita mampu mengamankan pelaksanaan Pilkada di dua kabupaten itu," ucap Anang.
Ribuan personel dari berbagai bidang memang telah dipersiapkan Polda Kalteng untuk mengamankan Pilkada Barsel dan Kobar. Jumlah tersebut belum termasuk bantuan dari jajaran TNI maupun Linmas yang juga dikerahkan mengamankan Pilkada.
Kapolda Kalteng, baru-baru ini, mengatakan personel kepolisian yang diturunkan sebanyak 1.109 orang, Linmas 2.122 orang dan personil TNI 127 orang. Ratusan personel cadangan juga dipersiapkan yang sewaktu-waktu dapat dikerahkan untuk melakukan pengamanan.
"Saya percaya seluruh jajaran yang ada tetap solid, dan bersama-sama baik dengan TNI, Pemda, wartawan, dan seluruh komponen masyarakat dalam menciptakan situasi aman dan kondusif," kata Anang.
Baca Juga: Pembunuh Enno Divonis Mati, Begini Pertimbangan Majelis Hakim
Berita Terkait
-
Konsisten Menolak, Ini Rencana Anies-Sandi pada Lahan Reklamasi
-
Bawaslu dan KPU DKI Harus Pastikan Tahapan Pilkada Berjalan Benar
-
Isu Demo 11 Februari: JK: Saya Kira Tidak Perlu
-
Usai Cuti Selesai dan Jadi Gubernur Lagi, Ini akan Dilakukan Ahok
-
Pakar: Elektabilitas Anies Naik karena Elektabilitas Agus Turun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Wali Kota Ungkap Penyebab Daratan Sampah di Tanggul NCICD Muara Baru
-
Prabowo Kumpulkan Pimpinan TNI di Istana, Bahas Arah Strategi Pertahanan
-
Habiburokhman Tanggapi SP3 Kasus Ijazah Jokowi yang Libatkan Eggy Sudjana
-
5 Gerak Cepat Sufmi Dasco Ahmad untuk Percepatan Pemulihan Aceh
-
Bawa 11 Orang, Pesawat ATR 42 IAT yang Hilang Kontak di Maros Masih Dicari
-
Pesawat ATR 42 Rute Yogyakarta - Makassar Hilang Kontak di Maros Pangkep
-
Sekolah Rakyat Berasrama, Menteri PPPA: Hak Asuh Anak Tetap di Tangan Orang Tua
-
Rekayasa Lalu Lintas Bakal Diberlakukan di Kota Tua Mulai Akhir Januari, Cek Jadwalnya!
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
KAI Catat 88 Ribu Penumpang Tinggalkan Jakarta Selama Libur Isra Mikraj