Suara.com - Walker Myrick, seorang bocah berusia lima tahun di Amerika Serikat, tampak hendak mengajarkan bahwa ikatan persaudaran tak bakal terputus meski sudah berbeda alam.
Walker menunjukkan hal tersebut ketika ia secara diam-diam seringkali mengunjungi makam kembarannya, Willis Myrick. Tak hanya mengunjungi, ia selalu menceritakan pengalaman-pengalaman barunya kepada Willis yang disebut sebagai kakak kembarnya.
Walker dan Willis, seperti dilansi Mirror.co.uk, Selasa (7/2/2017), lahir tahun 2012 silam dari rahim seorang ibu, Brooke Myrick (33). Tapi sayang, Willis tak bisa menghirup udara dunia seperti sang adik. Ia meninggal dalam kandungan lantaran peristiwa langka dalam proses kelahiran.
"Karena itu, Walker sebenarnya tak pernah bertatap muka dengan Willis. Namun, kurasa ikatan mereka sangat kuat dan tak sebatas fisik," tutur Brooke.
Ikatan persaudaran yang kuat tersebut tak disadari hingga Brooke menemukan Walker (5) tengah bersandar di batu nisan sang kakak, sepulang hari pertama dia bersekolah di taman kanak-kanak, Desember 2016.
Brooke yang merasa haru memotret dan mengunggah foto Walker yang tengah bersandar di batu nisan sang kakak ke akun media sosial. Sejak itulah, kisah tersebut menjadi viral dan menjadi pembicaraan banyak netizen.
"Ketika itu aku bertanya kepada Walker, apa yang dia lakukan di makam sang kakak. Dia lantas menjawab tengah menceritakan kisah hari pertamanya bersekolah kepada sang kakak. Dia ingin sang kakak juga ikut merasakan betapa gembiranya bersekolah," tutur Brooke.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Babak Baru PPHN: Ahmad Muzani Minta Waktu Presiden Prabowo, Nasib 'GBHN' Ditentukan di Istana
-
KPK Digugat Praperadilan! Ada Apa dengan Penghentian Kasus Korupsi Kuota Haji Pejabat Kemenag?
-
Tiga Hari ke Depan, Para Pemimpin Dunia Rumuskan Masa Depan Pariwisata di Riyadh
-
Terkuak! Siswa SMAN 72 Jakarta Siapkan 7 Peledak, Termasuk Bom Sumbu Berwadah Kaleng Coca-Cola
-
Drama 6 Jam KPK di Ponorogo: Tiga Koper Misterius Diangkut dari Ruang Kerja Bupati Sugiri Sancoko
-
Bukan Terorisme Jaringan, Bom SMAN 72 Ternyata Aksi 'Memetic Violence' Terinspirasi Dunia Maya
-
Revolusi Digital Korlantas: Urus SIM, STNK, BPKB Kini Full Online dan Transparan, Pungli Lenyap
-
Babak Baru Horor Nuklir Cikande: 40 Saksi Diperiksa, Jejak DNA Diburu di Lapak Barang Bekas
-
Dua Menko Ikut ke Sydney, Apa Saja Agenda Lawatan Prabowo di Australia?
-
Tak Hanya Game! Politisi PKB Desak Pemerintah Batasi Medsos Anak Usai Insiden Ledakan SMA 72 Jakarta