Suara.com - Hamas, salah satu partai politik berpengaruh di Palestina, mengucapkan terima kasih kepada Republik Demokrasi Rakyat Korea (Utara). Sebab, Korut dan pemimpinnya Kim Jong Un dinilai konsisten memprotes kebijakan agresi pemerintah Israel.
Ucapan terima kasih tersebut diutarakan langsung oleh pejabat senior Hamas, Sami Abu Zuhri.
"Kami berterima kasih kepada pemimpin dan rakyat Korea Utara. Mereka selalu mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina. Mereka juga selalu mengutuk kebijakan pencaplokan Israel atas tanah Palestina,” tutur Abu Zuhri, seperti diberitakan Al Araby, Selasa (2/5/2017).
Sebagai balasan, Abu Zuhri mengecam Israel yang dinilai melecehkan kedaulatan Korut dalam konteks krisis semenanjung Korea.
"Hamas menolak dan mengecam Israel atas pelecehan mereka terhadap rakyat Korut yang berdaulat. Bukanlah Korut, tapi justru Israel yang merupakan penjahat serta teroris dunia," tegas Abu Zuhri.
Sebelumnya, Kementerian Luar Negeri Korut mempublikasikan pernyataan resmi Jong Un yang mengecam Israel.
Kecaman tersebut merupakan respons atas pernyataan Menteri Pertahanan Israel Abigdor Lieberman, yang mengejek Jong Un sebagai "orang gila".
"Israel adalah satu-satunya negara pemilik senjata nuklir secara ilegal. Tapi, mereka bisa terbebas dari sanksi karena mendapat dukungan Amerika Serikat. Israel bersama AS merupakan penjajah Palestina. Tapi, para penjajah itu justru memerangi Korut yang berusaha menjaga kedaulatan dan kemerdekaan rakyatnya," demikian pernyataan resmi Korut tersebut.
Baca Juga: Berikut Susunan Pemain Real Madrid dan Atletico Madrid
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Tahanan Demo Agustus 2025 Meninggal di Rutan Medaeng, Mantan Napol Desak Investigasi Independen!
-
Kebakaran Rumah Kosong di Jagakarsa Saat Warga Sambut Tahun Baru 2026
-
Kemdiktisaintek Rilis Aturan Baru No 52 2025, Jamin Gaji Dosen Non-ASN
-
Pasukan Orange Tuntaskan Bersih-Bersih Sisa Perayaan Tahun Baru Sebelum Subuh
-
Banjir dan Longsor Lumpuhkan Kehidupan Anak di Tapanuli Tengah
-
Pendidikan Pascabencana di Sumatra: Ketika Sekolah Dibuka Kembali, Siapkah Anak-Anak Belajar?
-
Tragedi di Labuan Bajo, Mengapa Kapal Pinisi Mudah Tenggelam saat Cuaca Ekstrem?
-
Kejar Target 3 Juta Hunian, Presiden Prabowo Siapkan Lembaga Percepatan Pembangunan Perumahan
-
Masyarakat Apresiasi Gerak Cepat Bina Marga Pulihkan Jembatan Lawe Mengkudu 1
-
Komitmen Dukung Konektivitas, Bina Marga Telah Pulihkan 10 Titik Jembatan Terdampak di Aceh