Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggandeng Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) untuk memberikan pelatihan-pelatihan bagi pegawai Alexis yang dirumahkan untuk disalurkan ke hotel-hotel yang berbasis syariah.
Sandiaga menuturkan, hal tersebut merupakan upaya untuk mendorong Jakarta memiliki program Halal Tourism seperti yang sudah diterapkan di beberapa negara.
"Salah satu daripada kegiatannya adalah membantu Pemprov DKI. Seandainya begitu kami mendapatkan daftar nama-nama dari staf hotel dari Alexis Group yang harus di-training, MES sudah bersedia bersama Pemprov nanti menjadi pendamping untuk konsultasi dan advokasinya. Akan di-retrained dan akan disalurkan kepada seluruh hotel-hotel berbasis syariah yang sedang berkembang," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Kamis (2/10/2017).
Sandiaga menuturkan, gerakan OK OCE bersama MES akan mendorong untuk mengkonversi hotel-hotel konvensional menjadi hotel berbasis syariah seperti yang diterapkan di beberapa kota negara lain seperti Kuala Lumpur, Bangkok, Seoul dan Tokyo. Hal tersebut dalam rangka program Halal Tourism.
"Bersama dengan gerakan OK OCE, MES juga ingin mendorong timbulnya kegiatan ekonomi khususnya yang di UKM untuk mendorong hadirnya semangat baru untuk mengkonversi hotel-hotel yang sekarang beroperasi secara konvensional, untuk melirik bagaimana kaidah-kaidah perhotelan syariah yang sekarang booming. Di Bangkok sudah mulai banyak, di Kuala Lumpur sudah duluan, dan sekarang sudah mulai tumbuh di Seoul dan Tokyo. Jadi kita justru ingin memastikan Jakarta nggak ketinggalan," kata dia.
Sandiaga pun menjelaskan bahwa saat ini di Jakarta terdapat hotel-hotel yang berbasis syariah yang sudah didata oleh Masyarakat Ekonomi Syariah di antaranya Hotel Sofyan Tebet dan Menteng dan beberapa hotel di kawasan Jakarta Timur.
"Kita justru ingin menjemput bola, mendorong mereka berinisiatif untuk mengkonversi kegiatannya untuk mendukung tourism secara keseluruhan pariwisata, dan kalau misalnya ada yang ingin bergabung, (ini) sesuatu yang sedang booming sekali karena Halal Tourism ini sekarang jadi ikon bukan hanya di Indonesia, tapi di seluruh wilayah Asia. Kita enggak ingin ketinggalan. Bahwa di London juga udah mulai tumbuh, ini kita enggak boleh ketinggalan," kata dia.
Lebih lanjut, Sandiaga menjelaskan bahwa saat ini Pemprov melalui Dinas Ketenagakerjaan masih mendata jumlah pegawai Alexis yang dirumahkan yang nantinya akan disalurkan.
Namun hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan jumlah pegawai Alexis yang dirumahkan pasca izin usaha Alexis yang tidak diperpanjang Pemprov DKI Jakarta.
Baca Juga: Anies ke Alexis: Kami Punya Bukti, Bahkan Kalau Mau Buka-bukaan
"Jadi saya minta banget, karena ini kan perhatian seluruh Indonesia, warga masyarakat, kita minta kita ingin menjemput bola, tanggap. Bahwa katanya ada yang dirumahkan, mana, rumahnya di mana, namanya siapa. Kita akan datangi khusus, dan kita akan melakukan pendampingan," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
Komisi I DPR Usul Indonesia Tiru Kebijakan China, Influencer Harus Punya Sertifikat Profesi
-
PBNU dan Wamenag Bersuara Keras: Perilaku Gus Elham Nodai Dakwah, Tak Pantas Ditiru!
-
Soeharto Jadi Pahlawan, Media Asing Sorot Sisi Gelap Diktator dan Pembantaian Massal
-
Profil Gus Elham Yahya: Pendakwah Viral 'Kokop Pipi' Asal Kediri, Cucu Kiai dan Idola Anak Muda
-
Rektor Sudirman Said: Pemimpin Sejati Juga Pendidik, Bangsa Butuh Teladan Bukan Kekuasaan
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Panggil Eks Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kemenag
-
Jasad Istri Pegawai Pajak Manokwari Ditemukan Tak Utuh di Septic Tank, Diduga Dimutilasi Pelaku
-
Jasad Istri Pegawai Pajak Ditemukan Tak Utuh di Septic Tank, Motif Pelaku Masih Jadi Teka-teki
-
Ini Isi Surat Ortu Reynhard Sinaga ke Prabowo, Minta Pulangkan Predator Seks Terkejam di Inggris
-
PBNU Kecam Keras Gus Elham Cium Anak Perempuan: Cederai Martabat Manusia dan Nodai Dakwah