Suara.com - Sejumlah media cetak dan dalam jaringan (daring) di Malaysia, turut memberitakan penahanan Ketua DPR RI sekaligus tersangka kasus dugaan korupsi dana proyek KTP elektronik, Setya Novanto, oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Sejumlah media Malaysia yang memberitakan peristiwa penahanan tersebut, Selasa (21/11/2017), di antaranya surat kabar berbahasa Inggris The Sun, The Star, The Straits Times dan koran berbahasa Melayu, Berita Harian.
The Sun menempatkan foto Setya Novanto berkursi roda dengan rompi warna oranye menjadi foto utama halaman pertama. Sedangkan beritanya di halaman sembilan dengan judul "Injured Indonesia Speaker In Custody".
Sementara The Star membuat berita berjudul "Indonesian House Speaker held over graft" dan "Rasuah: Speaker Parlimen Indonesia Direman".
Sedangkan Berita Harian memberitakan sebagai berikut:
“Speaker Parliament Indonesia atau Ketua DPR Setya Novanto ditahan agensi anti-rasuah (KPK) berhubung peranannya dalam kerugian 170 juta dolar AS (RM 706 juta) yang dialami negara itu terkait proyek KTP-Elektronik.”
“Novanto yang memakai pakaian tahanan Suruhanjaya Pencegahan Rasuah (KPK) dipindahkan dari rumah sakit ke pusat tahanan KPK di ibu kota Jakarta. Setya Novanto merupakan anggota partai politik paling terkenal Indonesia yang ditahan KPK.”
Media ini juga mengutip pernyataan Wakil Ketua KPK Laode Muhammad Syarif dalam video yang disiarkan laman Periscope resmi KPK yang menyatakan Novanto tidak lagi perlu dirawat di rumah sakit.
Baca Juga: Dokter Ini Rela Dibayar Seikhlasnya, yang Tak Punya Uang Gratis
Hal yang sama juga diberitakan The Sun, yakni Ketua DPR RI Setya Novanto telah ditahan oleh KPK setelah badan anti-korupsi tersebut mengumumkan bahwa kondisinya tidak memerlukan rawat inap.
Novanto sedang dicari untuk diinterogasi mengenai skandal besar yang melibatkan dana negara senilai USD170 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru