Suara.com - Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno menantang petugas Dinas Perhubungan Jakarta untuk menindak kendaraan yang parkir di bahu jalan di kawasan perumahan elit dan kompleks perumahan menteri.
"Kita tantang Dishub. Kalau misalnya di daerah Tebet, di daerah Sawah Besar milik pak Fajar Sidik (bisa), yuk kita lihat di daerah kompleks menteri, di Patimura, di daerah-daerah Menteng. Coba kita lihat, Dishub berani enggak?," ujar Sandiaga di Kebayoran Baru, Jakarta, Sabtu (7/4/2018).
Fajar Sidik yang disebut Sandiaga adalah rekannya dari Partai Gerindra yang kini menjabat sebagai anggota DPRD DKI Jakarta.
Pada Maret lalu Fajar terekam kamera warga terlibat cekcok dengan pegawai Dishub yang sedang menderek mobilnya karena dinilai parkir di baju jalan.
"Ya itu menunjukan bahwa Dishub berani dan saya apresiasi sekali," kata dia.
Selain itu, baru-baru ini beredar juga video amatir berisi rekaman Ratna Sarumpaet mengamuk ketika mobilnya diderek petugas Dinas Perhubungan DKI Jakarta.
Dalam video yang viral di media sosial itu, terlihat Ratna sempat mengancam akan menelepon Gubernur Anies Baswedan untuk mengadu. Ratna diketahui sebagai salah satu pendukung Anies dan Sandi dalam pemilihan gubernur tahun lalu.
Belakangan Ratna mengaku bahwa mobilnya yang diderek itu telah dikembalikan ke rumahnya dan petugas Dishub telah meminta maaf kepadanya.
Berita Terkait
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Emiten Milik Sandiaga Uno SRTG Tekor Rp 2,43 Triliun di Kuartal III-2025
-
Tarif Transjakarta Bakal Naik? Pemprov DKI Ungkap Fakta di Balik Murahnya Ongkos
-
Berkaca dari Kasus yang Dialami Sule, Apakah Dishub Bisa Menilang Pengendara?
-
Operasi Tanpa Izin, Dishub Segel Dua Lokasi Parkir Milik BUMD Dharma Jaya
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Belajar Asuransi Jadi Seru! Chubb Life Luncurkan Komik Edukasi Polistory