Suara.com - Terpidana kasus terorisme Abu Bakar Ba'asyir menjakankan pemeriksaan di Rumah Sakit Ciptomangunkusumo, Jakarta Pusat, Senin (16/4/2018). Ba'asyir menjalani perawatan di sebuah ruang rawat yang cukup mewah.
Dalam sebuah foto yang didapatkan suara.com, tampak Ba'asyir tertidur. Dia ditutup selimut berwarna hijau.
Seperti biasa, Ba'asyir pun mengenakan peci putih. Dia juga mengenakan pakaian serba putih.
Achmad Michdan mengatakan pemeriksaan kesehatan lanjutan klien di Rumah Sakit Ciptomangunkusumo, Jakarta Pusat, mendapat perkembangan cukup baik.
Ba'asyir kini masih menjalani pemeriksaan terhadap kakinya yang mengalami kebengkakan dan menghitam dalam pemeriksaan di RSCM.
"Alhamdulillah, hasil interview ustad (Ba'asyir) perkembangannya membaik. Bekas bengkak kaki itu memang agak hitam dan itu bisa pulih kembali, dari kondisi warna hitamnya bisa sampai satu tahunan," kata Achmad disela pemeriksaan Ba'asyir di RSCM, Jakarta Pusat, Senin (16/4/2018).
Achmad menambahkan pemeriksaan kali ini pun sekaligus mengambil darah Ba'asyir, untuk mengetahui apa saja penyakit Ba'asyir.
"Secara keseluruhan hasil wawancara maupun perkembangan akhir tadi adalah tes lab darahnya. Jadi sampai hari ini hasil tes laboratorium darahnya baik penyakit yang ditemukan juga relatif membaik," ujar Achmad.
Hingga berita ini diturunkan, Ba'asyir masih menjalani pemeriksaan kesehatan. Baasyir tadi datang sekitar pukul 10.20 WIB dengan penjagaan ketat anggota Brimob Polri bersenjata lengkap.
Baca Juga: Bengkak Kaki Terpidana Terorisme Ba'asyir Dinyatakan Bisa Pulih
Ba'asyir didiagnosis tim dokter menderita Acute Decompensated Heart Failure (ADHF) pada Congestive Heart Failure (CHF), sehingga membutuhkan perawatan di luar penjara.v
Berita Terkait
-
Bengkak Kaki Terpidana Terorisme Ba'asyir Dinyatakan Bisa Pulih
-
Brimob Halangi Jurnalis Meliput Pemeriksaan Ba'asyir di RSCM
-
Senjata Api dan Bom Rakitan Tangerang Belum Terindikasi Terorisme
-
Ditjen PAS dan Kemenkumham Bangun Lapas Narapidana Berbahaya
-
Gembong Teroris Abu Bakar Baasyir Batal Dipindahkan ke Klaten
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Prabowo Dengar, Alasan Kader Gerindra Menjerit Tolak Budi Arie
-
Yusril Beberkan Rencana 'Pemutihan' Nama Baik Napi, Ini Beda Rehabilitasi dan Hapus Pidana
-
Transjakarta Belum Bisa PHK Karyawan Terduga Pelaku Pelecehan, Tunggu Bukti Baru
-
Geledah Dinas Pendidikan Riau, KPK Cari Jejak Bukti Korupsi di Balik Kasus Pemerasan Gubernur
-
5 Fakta Mahasiswi Universitas Unpak Bogor: Surat Pilu Ditemukan, 'Maaf Ayah, Ibu, Mental Ira Hancur'
-
"Ira Cape, Ira Nyerah," Isi Surat Mahasiswi Unpak yang Jatuh dari Lantai 3 Gegerkan Bogor
-
Usai Protes Pedagang dan Mediasi Gubernur DKI, Tarif Kios Pasar Pramuka Resmi Diturunkan
-
Hadiri Rakornas DTSEN Bareng Kemensos, Seskab Teddy Bawa Pesan Ini dari Presiden Prabowo
-
DPRD DKI Usul Kembangkan Transportasi Laut, Impikan Kepulauan Seribu Jadi Maldives-nya Jakarta
-
Tak Ditahan Usai Diperiksa 9 Jam, Roy Suryo Pekik Takbir di Polda Metro Jaya