Suara.com - Perempuan pelari yang sedang berlomba menjadi korban persekusi warga, hanya karena dinilai tidak mengenakan busana ”sopan”.
Persekusi tersebut terjadi di depan Taman Kanak-Kanak AB, Dusun Mlangi, Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (1/5/2018).
Selain dibentak, peserta lomba lari jarak 3 kilometer dan 5 kilometer yang diadakan Universitas Islam Aisyiah (Unisa) tersebut, juga dipukul di bagian pantatnya.
Aksi kekerasan dan pelecehan tersebut terekam video amatir dan viral di media-media sosial, Sabtu (5/5/2018).
“Kejadiannya dekat dengan TK AB. Memang benar terjadi di Mlangi,” kata Nurarafar, Ketua RW 03 Mlangi saat ditemui Suara.com di rumahnya, Sabtu.
Ia menuturkan, perempuan peserta lomba tersebut dianggap warga tidak memakai pakaian Islami. Padahal, kawasan itu dikenal sebagai desa wisata Islami.
Menurut Nurarafah, peristiwa itu terjadi pada pukul 09.00 pagi, saat warga sedang melakukan kegiatan rutin tahunan berupa Nyadran guna menyambut bulan Ramadan.
“Pas ada cara mau Nyadran, bersih-bersih makam, kuburan, mereka melihat ada peserta perempuan itu berpakaian celana pendek,” tuturnya.
Menurutnya, warga secara spontan melakukan tindakan itu. Sebab, warga sudah meminta siapa pun yang memasuki kawasan itu berpakaian sopan sesuai kriteria kelompok mereka.
Baca Juga: Tangkap Anggota DPR dari Demokrat, KPK Sita 1,9 Kg Emas
Berikut video yang viral tersebut:
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
KPK Bidik Raksasa Sawit Jadi Tersangka Korporasi di Kasus Suap Inhutani V
-
Menteri PANRB Rini Widyantini: Paguyuban PANRB Perkuat Ekosistem Birokrasi Kolaboratif
-
Orang Tua Wajib Waspada! Kapolri Sebut Paham Ekstrem Kini Susupi Hobi Game Online Anak
-
Aset Sudah Disita tapi Belum Diperiksa, KPK Beri Sinyal Tegas untuk Ridwan Kamil
-
Indonesia Resmi Akhiri KLB Polio Tipe 2, Menkes Ingatkan Anak-anak Tetap Harus Vaksin Sesuai Usia
-
Jaga Warga Diperluas hingga Pedukuhan, Kapolri Tekankan Penyelesaian Masalah Lewat Kearifan Lokal
-
Polisi: Pelaku Ledakan SMAN 72 Pesan Bahan Peledak Online, Kelabui Ortu Pakai Alasan Eskul
-
Kapolri dan Sri Sultan Pimpin Apel Jaga Warga, Perkuat Keamanan Berbasis Komunitas di DIY
-
Grebek Jaringan Online Scam, Otoritas Myanmar Tangkap 48 WNI
-
Prabowo dan Dasco Bertemu di Istana: Bahas Kesejahteraan Ojol hingga Reforma Agraria