Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan baru saja meresmikan revitalisasi Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu (25/7/2018) malam. Di sela-sela peresmian itu sempat terjadi insiden. Sekelompok massa dengan mengenakan baju kotak-kotak bernyanyi dan meneriakkan 'Hidup Ahok-Djarot'.
Teriakan dan nyanyian itu dilakukan kala Gubernur Anies Baswedan tengah berpidato atas peresmian Lapangan Banteng.
Sekelompok massa itu mengaku sebagai relawan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat. Dua nama tersebut sebelumnya adalah pasangan yang kalah di Pilgub DKI Jakarta 2017 lalu.
Sekelompok massa tersebut meneriakkan ucapan terima kasih kepada Ahok-Djarot dan membawa spanduk bertuliskan 'Terima Kasih Basuki Djarot Atas Revitalisasi Ruang Terbuka Hijau Lapangan Banteng'.
Kedatangan relawan tersebut tak lain untuk mengingatkan bahwa Ahok juga berkontribusi terkait revitalisasi Lapangan Banteng.
"Kami kesini spontanitas untuk mengungkap kebenaran. Tujuan kami kesini untuk mengingat pak Ahok. Pak Ahok adalah penggagasnya," ujar Andre, salah satu relawan Ahok-Djarot.
Relawan Ahok-Djarot lainnya, Ricad mengatakan, dirinya dan relawan lainnya tak mendapat undangan menghadiri peresmian. Namun ia ingin mengingatkan, bahwa revitalisasi Lapangan Banteng bukan hanya dari Gubernur Anies, melainkan berkat jasa Ahok yang merupakan penggagas revitalisasi tersebut.
"Kami juga warga Jakarta ingin merayakan peresmian ini. Walaupun tidak diundang tapi kami warga Jakarta datang. Juga mengenang bahwa ini bukan hanya dari gubernur sekarang, tapi juga jasa Pak Ahok. Ini adalah jasanya Pak Ahok," ucap Ricad.
Ricad menegaskan dirinya bersama relawan spontan hadir tanpa mendapat undangan. Sebab, kedatangannya sebagai bukti cinta kepada Ahok yang menggagas revitalisasi Lapangan Banteng.
Baca Juga: YouTube Bakal Punya Fitur Explore Seperti Instagram
"Jadi kita nggak ada rencana, datang sendiri spontan. 300-an orang, nggak ada kok janjian, karena kita cinta Pak Ahok, ini karya Pak Ahok," imbuh dia.
Untuk diketahui, revitalisasi Lapangan Banteng mulai digagas oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sejak tahun 2016 lalu.
Namun renovasi dan peletakkan batu pertama bukan dilakukan Ahok, melainkan oleh Plt Gubernur DKI Jakarta Sumarsono pada April 2017 lalu.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ikut berkomentar akan kehadiran sekelompok massa yang menggunakan baju kotak-kotak di saat peresmian revitalisasi Lapangan Banteng pada Rabu (25/7/2018) malam.
Anies mengatakan, siapapun berhak menikmati peresmian revitalisasi Lapangan Banteng.
"Oh setiap warga memiliki hak yang sama untuk menikmati tempat ini (Lapangan Banteng)," ujar Anies usai peresmian di Lapangan Banteng, Jakarta, Rabu (25/7/2018) malam.
Berita Terkait
-
Polisi Bersenjata Lengkap Jaga Sidang Kedua Pembubaran JAD
-
Anies: Revitaliasi Lapangan Banteng Habiskan Rp 77 Miliar
-
Diteriaki 'Hidup Ahok-Djarot' di Lapangan Banteng, Ini Kata Anies
-
Resmi, 34 Sekolah di Jakarta Libur saat Asian Games 2018
-
Anies Pidato soal Lapangan Banteng, Warga: Terima Kasih Ahok
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Jelang Gelar Perkara Kasus Ijazah Jokowi: Eggi Sudjana 2 Kali Mangkir, Alasan Berobat ke Luar Negeri
-
Budi Arie Mau Lamar Gerindra, Begini Kata Dasco
-
Bikin Pedagang Ketakutan, Fakta di Balik Maraknya Tawuran di Kalimalang Jaktim Terbongkar!
-
Dipolisikan Pengusaha Gegara Ngutang di Pilkada, Wawali Blitar: Sudah Selesai, Salah Paham Saja
-
Wanti-wanti Pejabat PKS di Pemerintahan Prabowo, Begini Pesan Almuzzammil Yusuf
-
Dishub DKI Pastikan Tarif Transjakarta Belum Naik, Masih Tunggu Persetujuan Gubernur dan DPRD
-
Jakarta Jadi Tuan Rumah POPNAS dan PEPARPENAS 2025, Atlet Dapat Transportasi dan Wisata Gratis
-
Cuaca Jakarta Hari Ini Menurut BMKG: Waspada Hujan Sepanjang Hari Hingga Malam
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN