Suara.com - Bakal Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno mengajak putri mantan Presiden RI keempat Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid atau Yenny Wahid, mendukung pasangan Prabowo Subianto – Sandiaga di Pilpres 2019. Yenny juga ditawarkan menjadi Manager Kampanye tim pasangan calon presiden Prabowo-Sandiaga.
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional pasangan Joko Widodo (Jokowi) - Ma'ruf Amin, Abdul Kadir Karding menilai ajakan Sandiaga merupakan hal yang wajar. Ia pun menyerahkan keputusan kepada Yenny perihal ajakan bergabung ke kubu Prabowo-Sandiaga.
"Saya kira siapapun tokoh diajak oleh kedua pasangan calon dan wajar saja. Karena itu kita serahkan kepada Mbak Yenny," ujar Karding di Sekretariat TKN di Gedung High End, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (12/9/2018).
Sekretaris Jenderal DPP Partai Kebangkitan Bangsa itu pun memuji Yenny. Menurutnya Yenny merupakan sosok yang baik dan memiliki pengaruh yang besar. Karena itu menilai wajar jika diincar dua pasangan calon.
"Dia tokoh, orang baik, punya pengaruh, wajar saja diajak," ucap Karding.
Meski demikian, Karding menyerahkan pada Yenny untuk menentukan dukungannya di Pilpres tahun depan.
"Cuma soal Mbak Yenny diajak bergabung ke Pak Sandiaga atau Pak Jokowi sudah hak pribadi," tutur Karding.
Saat ditanya soal ke kekhawatiran suara NU terpecah jika Yenny bergabung ke kubu Prabowo-Sandiaga, Karding menegaskan sebagian besar kalangan NU akan memberikan dukungannya kepada Jokowi-Ma'ruf.
"Suara NU kan besar, pecah sedikit nggak apa-apalah. Memang itu sulit untuk di 100 persen NU sulit, tapi, sebagian besar orang-orang NU itu seluruhnya ada di Kiyai Ma'ruf," tandasnya.
Baca Juga: Tak Dukung Sahabat di Pilpres, Erick Thohir : Tanya Sandiaga Dong
Sebelumnya, saat Sandiaga melakukan silaturahim ke kediaman istri Gusdur, Sinta Nuriyah Wahid di Jalan Al Munawaroh Nomor 2, Ciganjur, Jakarta Selatan, Senin (10/9/2018), ia mengajak Yenny untuk bergabung menjadi Manager Kampanye tim pasangan calon presiden Prabowo Subianto-calon wakil presiden Sandiaga Uno.
"Mba Yenny, gabung saja jadi campaign manager kita'," ujar Sandiaga di Glodok, Jakarta, Selasa (11/9/2019).
Mantan Wagub DKI Jakarta ini mengklaim ajakan tersebut disambut positif oleh Yenny. Meski demikian, Yenny, kata Sandiaga, belum menerima ajakan Sandiaga.
"Terus mba Yenny bilang 'wah seru juga tuh, dipikirin deh' katanya," ucap Sandiaga.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
Rektor Sudirman Said: Pemimpin Sejati Juga Pendidik, Bangsa Butuh Teladan Bukan Kekuasaan
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Panggil Eks Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kemenag
-
Jasad Istri Pegawai Pajak Manokwari Ditemukan Tak Utuh di Septic Tank, Diduga Dimutilasi Pelaku
-
Jasad Istri Pegawai Pajak Ditemukan Tak Utuh di Septic Tank, Motif Pelaku Masih Jadi Teka-teki
-
Ini Isi Surat Ortu Reynhard Sinaga ke Prabowo, Minta Pulangkan Predator Seks Terkejam di Inggris
-
PBNU Kecam Keras Gus Elham Cium Anak Perempuan: Cederai Martabat Manusia dan Nodai Dakwah
-
KPK Geledah Kantor Dinas PUPR Riau, Dokumen Pergeseran Anggaran Disita
-
Kilas Balik Reynhard Sinaga: Predator Seks Terbesar Inggris, Terungkap Karena Satu Korban Melawan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Surat Orang Tua Reynhard Sinaga ke Prabowo: Asa Pulangkan 'Predator Setan' dari Penjara Inggris