Suara.com - Jajaran anggota Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Palembang, pada Rabu (10/10/2018) meringkus AG (23), seorang mahasiswa diduga sebagai muncikari prostitusi online.
AG dibekuk petugas setelah mengantarkan dua perempuan, BA (23) dan EA (18) di lobi hotel Mataram Jalan A Yani, Kelurahan 14 Ulu , Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang.
Dari hasil pemeriksaan, AG mengaku awalnya berkenalan lebih dulu dengan BA dan EA. Keduanya minta AG agar mencarikan lelaki hidung belang.
AG lantas memposting wajah kedua perempuan itu di media sosial Facebook lengkap dengan tarifnya, yakni Rp 500 Ribu untuk sekali kencan.
Polisi bergerak cepat dengan menyamar sebagai pemesan. AG langsung diringkus setelah mengantar pesanan ke hotel.
"Aku hanya dimintai tolong untuk dicarikan pelanggan saja. Setelah harga sepakat, baru saya antarkan perempuannya," kata AG saat diperiksa di ruang piket Satreskrim Polresta unit Pidana Khusus (pidsus) Polresta Palembang, Kamis (11/10/2018).
AG mengaku jika kedua perempuan itu baru dikenalnya saat berada di lobi Hotel Mataram. Tak lama memasang foto via FB, ia ditelpon konsumen. Sayangnya, belum sempat menikmati fee dari kedua perempuan tersebut, AG keburu dibekuk polisi.
Sementara itu, Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono mengaku segera menindaklanjuti tangkapan tersebut. "Secara resmi saya belum menerima laporan dari teman teman di lapangan," ujarnya.
Kontributor : Andhiko Tungga Alam
Baca Juga: Timnas U-19 Kalah Karena Bergantung pada Saddil, Benarkah?
Berita Terkait
-
Efisiensi Tanpa Overthinking: Menata Ulang Budaya Kerja Lembaga Mahasiswa
-
Aksi Nyata Sobat Bumi UNY, Wujud Kepedulian Mahasiswa untuk Desa dan Alam
-
Alex Noerdin di Meja Hijau: Proyek Pasar Cinde Jadi Bancakan, Negara Rugi Rp137 Miliar
-
Niat Bantu Teman, Malah Diteror Pinjol: Kisah Mahasiswa Jogja Jadi Korban Kepercayaan
-
Rawan Dimanipulasi, Mahasiswa Siap Kawal Transparansi Pemilihan Dekan UI
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram