Suara.com - Mawar (60), perempuan lanjut usia ditemukan tewas dalam kondisi leher tergorok benda tajam di depan rumahnya Jalan Pangeran Ratu, Kecamatan Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (2/11/2018) sekitar pukul 03.00 WIB.
Belum diketahui pasti penyebab meninggalnya korban. Kuat dugaan Mawar dibunuh seseorang yang belum diketahui identitasnya. Saat ditemukan, tidak ada barang berharga milik korban yang hilang.
Salah satu keponakan korban yakni Edi (30), mengatakan penemuan mayat Mawar bermula ketika dia bersama ibu kandungnya mendapati korban sudah tidak lagi berada di dalam rumah.
“Saya dan ibu mencarinya di dalam rumah tidak ada, di kamar mandi juga tak ada. Jadi kami mencoba cari di luar rumah,” ungkap Edi saat ditemui di Kamar Mayat RS Bhayangkara Palembang.
Betapa kagetnya ia melihat korban sudah terbujur kaku di dekat jemuran baju, dengan kondisi bersimbah darah.
“Kami tidak tahu kejadiannya. Saat ditemukan kondisi sudah meninggal dekat jemuran baju. Luka di leher,” katanya.
Edi bersaksi, semasa hidup, Mawar yang berstatus janda tak memunyai musuh. ”Tidak ada (musuh). Dia memang sudah sakit, keluar rumah sudah jarang. Kami berharap polisi cepat mengungkap kasus ini,” tambah Edi.
Kasubag Humas Polresta Palembang Ajun Komisaris Andi Hariyadi membenarkan adanya kejadian tersebut.
Ia mengatakan, jasadkorban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Palembang untuk dilakukan autopsi.
Baca Juga: Tato Punggung, Ungkap Identitas Perempuan Korban Lion Air Jatuh
“Korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk proses autopsi. Kasus ini sedang dalam penyelidikan anggota Sat Reskrim Polresta Palembang,” pungkasnya.
Kontributor : Andhiko Tungga Alam
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Empat Gubernur Riau Tersandung Korupsi, KPK Desak Pemprov Berbenah
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!