Suara.com - Jalur nasional lintas Malangbong-Bandung di Kabupaten Garut, Jawa Barat, tertutup longsoran tanah tebing, sehingga mengganggu arus lalu lintas dari arah Bandung menuju Tasikmalaya maupun sebaliknya pada Selasa (25/12/2018) pagi.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Dadi ASDjakaria mengatakan, longsoran tanah tebing itu hanya menimpa badan jalan dan tidak merenggut korban jiwa.
"Longsor terjadi pukul 04.00 WIB di Kampung Binarum, Desa Sukaratu, Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut," kata Dadi seperti diwartakan Antara.
Ia menuturkan bencana longsor di Malangbong itu terjadi selain akibat hujan juga karena kondisi tanah yang labil sehingga mudah terjadi longsor.
Tanah tebing yang tergerus longsor itu, kata dia, diperkirakan tingginya 20 meter dan lebarnya 15 meter.
"Tanah longsor lebar sekitar 15 meter, dan tinggi 20 meter," katanya.
Ia menyampaikan jajarannya bersama petugas gabungan lain berupaya mengatur arus lalu lintas kendaraan agar tidak terjadi kepadatan di jalur nasional itu.
Kendaraan alat berat, kata dia, segera diterjunkan ke lokasi tanah longsor untuk mempercepat proses menyingkirkan material longsoran tanah di badan jalan.
"Alat berat sedang meluncur ke lokasi," imbuh dia.
Berita Terkait
-
Mau Nolong Warga, Kelopak Mata Petugas Damkar Bandung Malah Disengat Tawon
-
Ini 5 Destinasi Wisata yang Pas Buat Merayakan Hari Ibu
-
Peluit yang 2 Bulan Nyangkut di Paru-paru Asep Berhasil Dikeluarkan
-
Aa Gym Sakit, Begini Kondisinya di Instagram Ustaz Yusuf Mansur
-
BNPB Prediksi Ada 2.500 Bencana di Indonesia Tahun 2019
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Rp231 M Dibakar, Komisi III DPR: Ini Kejahatan Terencana
-
Jeritan Buruh 'Generasi Sandwich', Jadi Alasan KASBI Tuntut Kenaikan Upah 15 Persen
-
KontraS Ungkap Keuntungan Prabowo Jika Beri Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto
-
Penuhi Permintaan Publik, Dasco: Dana Reses Per Anggota DPR Dipangkas Rp 200 Juta
-
Tari Jaipong Meriahkan Aksi Buruh KASBI di Depan DPR RI
-
Kampung Bahari Digeruduk BNN: 18 Orang Diciduk, Target Operasi Kakap Diburu
-
Targetkan Rumah dengan Lampu Menyala Siang Hari, Dua Residivis Pembobol Rumah Kosong Ditangkap
-
Residivis Spesialis Rumah Kosong Beraksi Lagi di Jakarta Barat: Lampu Menyala Jadi Incaran!
-
Prabowo Bicara Budaya 'Kuyu-kuyu' Pemimpin, Minta Masyarakat Hormati Jokowi: Jangan Dihujat!
-
Puan Blak-blakan Soal Aturan Masuk DPR: 'Kayak ke Rumah Kalian, Tok Tok Tok.. Assalamualaikum'