Suara.com - Perayaan Natal 2018 bagi umat Kristiani di sejumlah gereja berlangsung aman di provinsi paling Barat Pulau Sumatera, Aceh.
"Natal di Aceh berlangsung aman dan nyaman," kata Ketua Panitia Natal Gereja Katolik Patroli Hati Kudus (GKHK), Baron Pandiagan saat ditemui di GKHK Banda Aceh, Selasa (25/12/2018).
Ia menyatakan, masyarakat Aceh sangat toleran terhadap agama lain dan bahkan setiap tahun perayaan Natal di daerah yang memberlakukan hukum Syariat Islam berjalan tertib dan aman.
"Semua berlangsung aman, pihak TNI dan Polri sangat ramah dan sejak dua hari yang lalu sudah di lokasi mengamankan Natal," ujarnya seperti diwartakan Antara.
Umat Kristiani lainnya, Darwin yang berdomisili di Peunayong, Banda Aceh juga mengaku, setiap tahun perayaan Natal berjalan dengan tertib dan aman.
"Masyarakat Aceh itu sangat ramah dan perayaan Natal pun berjalan aman tanpa ada gangguan dari pihak manapun," ujarnya.
Puluhan personil TNI dan Polri terlihat mengamankan lokasi perayaan Natal bagi umut Kristiani di GKHK, Banda Aceh.
Kapolda Aceh, Irjen Pol Rio S Djambak menyebutkan, sebanyak 1.050 personel gabungan dari unsur Polisi/TNI serta Satpol PP diturunkan di seluruh Provinsi Aceh untuk mengamankan jalannya Natal 2018.
"Natal di Aceh berjalan aman dan setiap gereja diamankan oleh 70 personel. Khusus di Banda Aceh ada 250 personel dan total keseluruhan 1.050 personel," ujar Rio.
Baca Juga: Diterjang Tsunami, 3 Perairan di Selat Sunda Masuk Zona Bahaya
Berita Terkait
-
Uskup Agung: Agama Diperalat untuk Kepentingan Politik, Itu Tidak Baik
-
Misa Natal, Pastor Santo Yoseph: Bawa Doa Kita untuk Korban Tsunami
-
Diterjang Tsunami, Gereja Pantai Carita Tunda Ibadah Kebaktian Natal
-
5 Mobil dengan Hiasan Natal ini Bikin Geleng-geleng Kepala
-
5 Karakter Paling Unik di Penjuru Dunia Selain Sinterklas
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Usai Dapat Rehabilitasi Prabowo, Kuasa Hukum Ira Puspadewi Langsung Sambangi KPK
-
Kementerian PANRB Raih Predikat Unggul IKK Award 2025
-
Viral! Warga Malah Nonton Saat Gunung Semeru Luncurkan Debu Vulkanik Raksasa di Jembatan Ini
-
Viral Stiker Keluarga Miskin Ditempel di Rumah Punya Mobil,Bansos Salah Sasaran Lagi?
-
Plot Twist! Kurir Narkoba Kecelakaan di Tol Lampung, Nyabu Dulu Sebelum Bawa 194 Ribu Ekstasi
-
Mahfud MD Soal Geger di Internal PBNU: Konflik Tambang di Balik Desakan Gus Yahya Mundur
-
'Terima Kasih Pak Prabowo': Eks Dirut ASDP Lolos dari Vonis Korupsi, Pengacara Sindir KPK Keliru
-
Yusril: Pemberian Rehabilitasi Kepada Direksi Non Aktif PT ASDP Telah Sesuai Prosedur
-
Pengusaha Adukan Penyidik KPK ke Bareskrim: Klaim Aset Rp700 Miliar Disita Tanpa Prosedur
-
Tumbuh di Wilayah Rob, Peran Stimulasi di Tengah Krisis Iklim yang Mengancam Masa Depan Anak Pesisir