Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengklaim sudah mengetahui akan ada kabar bohong atau hoaks mengenai Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia. Anies mengetahui kabar hoaks itu sebelum viral di media sosial.
Menurutnya, kabar bohong itu didapatkan Anies saat dihubungi salah satu staf Yayasan Az-Zikra, milik Arifin Ilham. Setelah tahu kondisi Arifin sebenarnya, Anies mengklaim tak kaget lagi saat melihat kabar hoaks beredar di dunia maya.
"Sebelum berita itu beredar, saya sudah dikabarin bahwa akan ada hoaks gitu. Sudah ada yang mengabari langsung," kata Anies usai menjenguk Arifin di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Selasa (8/1/2019).
"Salah satu staf Az-Zikra yang mengabarkan 'Pak Anies barangkali nanti bapak terima kabar, maka saya beritahu lebih dulu bahwa tidak benar'. Jadi ketika saya lihat (kabar beredar) saya sudah tahu," imbuh Anies.
Anies mengakui, ia memang memiliki hubungan dekat dengan Arifin dan beberapa staf di Yayasan Az-Zikra. Anies dan Arifin pun sering bertukar kabar, informasi dan kegiatan di Yayasan Az-Zikra.
Oleh karenanya, Anies menjadi salah satu orang yang paling awal diberitahu oleh staf Yayasan Az-Zikra bila ada kabar hoaks mengenai kabar kesehatan Arifin.
"Jadi hubungan kita (dengan Arifin) dekat. Karena itu ketika ada kabar hoaks saya pun dikabari awal, sehingga begitu ada kabar hoax sudah nggak perlu konfirmasi," pungkas Anies.
Sebelumnya, kabar Ustadz Arifin Ilham meninggal dunia tersebar di media sosial sejak pagi tadi. Hal itu menyeruak setelah foto dirinya terbaring lemah di rumah sakit beredar.
Aparat Polres Bogor Kabupaten dan Polda Jawa Barat pun akan menyelidiki kasus penyebaran hoaks terkait meninggalnya ustaz Arifin Ilham karena penyakit kanker getah bening stadium 4A yang dideritanya.
Baca Juga: Kubu Prabowo Minta Gerakan Papua Merdeka Ditetapkan sebagai Teroris
Berita Terkait
-
Jenguk Ustaz Arifin Ilham, Anies: Masih Bisa Diajak Komunikasi
-
Suruh PNS Naik Angkutan Umum, Anies Diminta Contek Cara Ahok
-
Polisi Selidiki Penyebar Hoaks Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dunia
-
Ustadz Solmed: Ustadz Arifin Ilham Sudah Sehat dan Sadar
-
Istri Pertama ke Ustaz Arifin Ilham: Sehat Ya Sayang..
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
5 Fakta dan Pihak-pihak yang Terlibat Perang Sudan
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan