Suara.com - Puluhan ribu orang dari berbagai daerah hadir mengikuti acara Haul Gus Dur atau KH Abdurrahman Wahid yang ke-9 di Stadion Sriwedari Solo, Jawa Tengah, Sabtu malam (23/2/2019).
Masyarakat yang mengikuti Haul Gus Dur tidak hanya memadati di dalam lapangan Stadion Sriwedari saja, tetapi juga memadati jalan-jalan sekeliling stadion untuk mendoakan Presiden RI ke-4 itu.
Menurut Hussein Syifa, Ketua Panitia Haul Gus Dur, sebanyak 30.000an orang memadati Stadion Sriwedari, belum terhitung yang berada di luar kompleks olah raga tersebut.
"Mereka dari Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Wonogiri, Karanganyar, Sragen dan Kota Solo dengan ikhlas datang ke Solo karena kecintaannya dengan Gus Dur," kata Hussein seperti dilansir Antara.
Di antara puluhan ribu orang itu, turut hadir ulama asal Rembang KH Mustofa Bisri (Gus Mus), Pimpinan Ponpes Al Muayyat Solo KH Abdul Rosaq Shofawi, Mahfud MD, Staf Ahli Bidang Manajemen Komunikasi dan Informasi Kemenag RI, Oman Fathurahman, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin, Kapolda Irjen Condro Kirono, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi, dan Wali Kota Surakarta F.X Hadi Rudyatmo.
Juga hadir dalam Haul Gus Dur ke-9 itu Ibunda Presiden Jokowi, Sudjiatmi Noto Mihardjo.
Acara di Stadion Sriwedari itu sendiri merupakan puncak dari serangkai acara yang digelar sebelumnya, seperti bedah buku Gus Dur, kirab budaya, dialog kebangsaan, dan pengajian.
Putri kedua Gus Dur, Yenny Wahid yang hadir dalam acara itu mengaku terharu melihat antusiasme masyarakat.
"Saya sebelum acara ini digelar telah bermimpi melihat Gus Dur tersenyum. Beliau kemungkinan sudah tahu atas keikhlasan masyarakat yang ikut hadir acara Haul ini," kata Yenny.
Menurut Yenny pesan Gus Dur hanya satu kepada anak-anaknya, yakni "Hidup itu adalah cinta dan ibadah".
"Jadi melalui acara haul ini, semua kita meneruskan untuk menebarkan (cinta) antara sesama kita, kepada seluruh warga bangsa," kata Yenny.
Berita Terkait
- 
            
              Profil Gusti Purbaya dan Jalan Terjalnya, Putra Mahkota Keraton Solo Pasca Pakubuwono XIII Wafat
 - 
            
              'Selamanya' Dendi Nata: Sebuah Pesan Kuat untuk Menghargai Waktu Bersama
 - 
            
              Gibran Hadiri Pemakaman PB XIII: Ungkapan Duka dan Penghormatan Terakhir
 - 
            
              Pelatih Persis Solo Sentil Fokus Pemain usai Kalah dari Persebaya Surabaya
 - 
            
              Pelatih Persebaya Ungkap Rahasia Kalahkan Persis Solo
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 - 
            
              Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
 
Terkini
- 
            
              Bareskrim Polri Bongkar Tambang Pasir Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi Bernilai Rp 48 Miliar
 - 
            
              Sidang MKD: Ahli Hukum Warning Pelaku Hoaks, Video Uya Kuya Jadi Bukti
 - 
            
              Bukan soal Whoosh, Ini Isi Percakapan Dua Jam Prabowo dan Ignasius Jonan di Istana
 - 
            
              KontraS Pertanyakan Integritas Moral Soeharto: Apa Dasarnya Ia Layak Jadi Pahlawan Nasional?
 - 
            
              Viral Pria Gelantungan di Kabel Jalan Gatot Subroto, Ternyata Kehabisan Ongkos Pulang Kampung
 - 
            
              Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
 - 
            
              AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
 - 
            
              Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
 - 
            
              PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
 - 
            
              Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!