Suara.com - Pelawak sekaligus politikus Dedy Gumelar alias Miing kembali mencalonkan dirinya sebagai anggota legislatif di Pemilu 2019. Caleg dari Partai Amanat Nasional (PAN) ini pun dibantu kampanye oleh Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bidang Kesejahteraan Rakyat Fahri Hamzah.
Mantan anggota DPR dari PDI-P, pada periode 2009-2014, ini mengunggah video bersama Fahri Hamzah melalui akun Instagram-nya, @tb.dedy_miing_gumelar, Selasa (2/4/2019).
Dalam video tersebut, Fahri Hamzah mengaku mengenal baik Dedy Gumelar. Menurutnya, Dedy Gumelar patut menjadi wakil rakyat.
"Sahabat-sahabat, warga Banten khususnya, ini Kang Miing, TB Dedy Mi'ing Gumelar. Beliau saya kenal lama, orang baik, pejuang," tutur Fahri Hamzah.
"Pokoknya luar biasa kalau untuk menjadi wakil masyarakat dan anggota DPR insyaAllah dia yang terbaik lah di Dapil itu," lanjutnya.
Fahri Hamzah beranggapan, karakter cerewet Dedy Gumelar cocok untuk menjadikannya sebagai anggota DPR. Ia pun berharap, DPR dipenuhi oleh orang-orang cerewet seperti Dedy Gumelar.
"Jadi saya mohon dukungan masyarakat di Dapil 1, Pandeglang, Lebak, dari Partai Amanat Nasional nomor urut satu, pilih Kang Dedy Miing Gumelar untuk jadi anggota DPR RI 2019-2024," ujar Fahri Hamzah.
"Mudah-mudahan DPR kita banyak orang cerewet kayak Beliau, yang idealis dan juga membawa suasana baru, suasana yang segar dalam politik, jangan lupa 17 April 2019," tutupnya.
Baca Juga: Tanpa Oplas, 5 Cara Ini Bisa Bikin Pipi Chubby Jadi Tirus
Tag
Berita Terkait
-
Kejar Target 3 Juta Hunian, Presiden Prabowo Siapkan Lembaga Percepatan Pembangunan Perumahan
-
Dana Kampanye Jadi Celah Korupsi, Pakar Sebut Pilkada Tak Langsung Tak Efektif
-
Dari OTT ke Jejak Dana Gelap Pilkada: Seberapa Mahal Biaya Kampanye Calon Kepala Daerah?
-
Bupati Lampung Tengah Kantongi Fee Proyek Rp 5,75 Miliar: Dipakai Buat Bayar Utang Kampanye
-
Membangun Sekolah Ramah Anak: Peran Penting Guru dalam Kampanye Antibullying
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar