Suara.com - Ribuan massa yang hadir saat kampanye rapat umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP di Lapangan Jatirejo, Lampung Selatan, Minggu (7/4/2019) rela basah kuyup saat hujan deras turun di lokasi kampanye.
Peserta kampanye yang mayoritas ibu-ibu Srikandi PDIP memilih bertahan di lapangan dengan disemangati oleh lengkingan suara Candil, eks vokalis Serious Band, yang mengisi acara itu.
Hujan yang berlangsung cukup lama tak menyurutkan semangat ibu-ibu dengan bernyanyi dan berjoget bersama Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang hadir di kampanye tersebut.
Hasto mengapresiasi para ibu yang tetap bersemangat berada di lapangan walau hujan deras mengguyur.
"Ini menunjukkan semangat yang ditunjukkan Pak Jokowi benar-benar menular. Beliau menangis dan tertawa bersama rakyat. Karena rakyatlah energi penggerak bagi pemimpin yang baik," kata Hasto, Minggu (7/4/2019).
Pada kesempatan itu, Hasto menyampaikan tiga kartu sakti baru andalan Jokowi yakni Kartu Pra Kerja, Kartu Indonesia Pintar Kuliah, dan Kartu Sembako Murah.
"Ibu-ibu tidak perlu galau lagi, Pak Jokowi akan membuat kartu baru yakni kartu Sembako, dijamin harga kebutuhan pokok akan murah dan terjangkau," ucap Hasto.
Kampanye rapat umum PDIP kali ini juga dihadiri oleh Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, Ketua DPC PDIP Lampung Selatan Hendri Rosyadi, Ketua Dewan Pimpinan Daerah PDIP Lampung Sudin, Tim KH Ma'ruf Amin Habib Sholeh Almuhdar dan beberapa Calon Legislatif PDIP Daerah Pemilihan Lampung seperti Brigitta Manohara.
Baca Juga: Miris, Ibu Muda di Tulungagung Jual Ginjal Demi Biaya Pengobatan Anak
Berita Terkait
-
TKN Sebut Kinerja Jokowi Lampaui Barack Obama di Bidang Kesehatan
-
Malam Ini, Slank akan Isi Acara Ngaji Kebangsaan di Jawa Timur
-
Kampanye di Tangerang, Jokowi-Ma'ruf Lempar Kaos dari Atas Delman
-
Massa Padati Area Karnaval Bersatu Jokowi di Tangerang
-
Kubu Jokowi Tak Terima Sindiran Prabowo soal Kemiskinan dan 3 Kartu Sakti
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Drama di MKD DPR Berakhir: Uya Kuya Lolos dari Sanksi Kode Etik
-
Drama Penangkapan Gubernur Riau: Kabur Saat OTT, Berakhir Diciduk KPK di Kafe
-
Usman Hamid Sebut Soeharto Meninggal Berstatus Terdakwa: Sulit Dianggap Pahlawan
-
Ini Pertimbangan MKD Cuma Beri Hukuman Ahmad Sahroni Penonaktifan Sebagai Anggota DPR 6 Bulan
-
MKD Jelaskan Pertimbangan Adies Kadir Tidak Bersalah: Klarifikasi Tepat, Tapi Harus Lebih Hati-hati
-
Dinyatakan Bersalah Dihukum Nonaktif Selama 6 Bulan Oleh MKD, Sahroni: Saya Terima Lapang Dada
-
Ahmad Sahroni Kena Sanksi Terberat MKD! Lebih Parah dari Nafa Urbach dan Eko Patrio, Apa Dosanya?
-
MKD Ungkap Alasan Uya Kuya Tak Bersalah, Sebut Korban Berita Bohong dan Rumah Sempat Dijarah
-
Polda Undang Keluarga hingga KontraS Jumat Ini, 2 Kerangka Gosong di Gedung ACC Reno dan Farhan?
-
Saya Tanggung Jawab! Prabowo Ambil Alih Utang Whoosh, Sindir Jokowi?