Suara.com - Belasan pedagang musiman yang menyediakan aneka kuliner ikut meramaikan peringatan Hari Buruh Sedunia yang dipusatkan di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Rabu (1/5/2019). Harga semangkok bakso di sana sampai Rp 25 ribu per porsi.
Para pedagang ini menjual berbagai jajanan seperti pecel Madiun, bakso, kerak telor, soto Lamongan, nasi goreng, mie goreng, tempe mendoan, aneka gorengan, serta berbagai macam minuman, mulai dari jeruk peras, teh hangat, kopi dan air mineral.
Menurut Romi (27) salah satu penjual baso, pedagang dari berbagai wilayah itu sudah membuka stannya sejak pagi sebelum acara dimulai.
"Kami dagang musiman saja, di mana ada acara kami hadir," kata Romi.
Khusus hari ini Romi menyediakan 500 porsi bakso, dan berharap seluruh dagangannya laku. Harga seporsi bakso dibandrol Rp25 ribu, dan teh tawar hangat Rp5 ribu per gelas besar.
Pedagang kuliner ini disediakan tempat khusus dengan tenda yang didirikan oleh koordinator, berlokasi di sebelah gedung Tenis Indoor Senayan.
Sejumlah buruh yang datang memanfaatkan waktunya sebelum acara dimulai untuk sarapan, menyeruput kopi hangat. Pembeli juga datang dari petugas keamanan yang berjaga-jaga di lokasi.
Romi dan pedagang lainnya kerap mengikuti berbagai acara untuk berjualan. Pekan lalu dia hadir di acara komunitas motor di Cibitung, membawa 500 porsi baso.
"Kemarin kurang laris, nggak banyak yang beli. Hari ini berharap banyak yang beli," katanya.
Baca Juga: Tertahan di Bundaran HI, Buruh Tak Boleh Dekat ke Halaman Istana Merdeka
Selama musim kampanye Romi dan temen-temen sesama pedagangnya meraup untung karena bisa berjualan pada setiap kampanye paslon 01 maupun paslon 02.
"Alhamdulillah pas kampanye dagangan laris manis," kata Romi. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Tertahan di Bundaran HI, Buruh Tak Boleh Dekat ke Halaman Istana Merdeka
-
Sebelum ke Padang, Sandiaga Main Basket dengan Sulaiman di Hari Buruh
-
Prabowo Datang, Buruh: Inilah Presiden Pilihan Buruh!
-
Bangkit Melawan Kekerasan, Pemberangusan, dan Turbulensi Industri Media
-
Buruh Jurnalis: Innalilahi Atas Matinya Kebebasan Berekspresi
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Polisi Bongkar Praktik 'Love Scamming' di Sleman, Korban di Luar Negeri Dijebak Pakai Konten Porno
-
Gunung Sampah Kembali Muncul di Tangsel, Ini 6 Fakta Terbarunya
-
Indonesia Pimpin Dewan HAM Dunia, DPR: Ini Tanggung Jawab Moral, Beri Contoh Dulu di Dalam Negeri
-
Kubu Laras Sebut Jaksa Berkhotbah Moral, Gagal Paham Feminist Legal Theory dan Unsur Mens Rea
-
Pledoi Laras Faizati Dianggap Angin Lalu, Jaksa Tetap Tuntut Laras Faizati 1 Tahun Penjara
-
Jadi Tersangka Kasus Ijazah Palsu, Wagub Babel Penuhi Panggilan Mabes Polri: Tidak Ada Niat Jahat
-
Terbongkar Love Scamming Lintas Negara di Jogja, Polisi Tetapkan 6 Tersangka
-
KPK Pecah Suara? Wakil Ketua Akui Ada Keraguan Tetapkan Tersangka Korupsi Kasus Haji
-
Paradoks Kebahagiaan Rakyat: Ketika Tawa Menutupi Pemiskinan yang Diciptakan Negara
-
Kemendagri Terbitkan Aturan Baru untuk Perkuat BPBD di Seluruh Daerah