Suara.com - Sebuah video yang beredar di akun jejaring sosial Twitter dan Instagram kembali menghebohkan publik.
Pasalnya, video ini menampilkan pertengkaran sepasang ibu-ibu yang sedang mengambil makanan.
Video itu dikutip Suara.com dari laman Twitter @hati2dimedsos pada Senin (16/9/19). Hingga berita ini diunggah, belum diketahui dimana kejadian ini berlangsung.
Rekaman yang berdurasi kurang dari satu menit itu menampilkan dua ibu-ibu dengan baju hijau dan coklat yang sedang cek-cok ketika mengantri makanan di sebuah acara.
Terlihat dari video, pakaian yang mereka kenakan seperti sedang menghadiri sebuah hajatan. Di dalam video, terlihat dua orang emak-emak ini sedang bertengkar heboh ketika sedang menyendok rendang.
ibu berbaju coklat nyeletuk, "Suka-suka saya mau bawel, mau enggak."
"Ya ampun mulutnya, bawel banget sih, cari makanan lain dong," kata ibu berbaju hijau.
Ibu berbaju coklat juga menimpali perkataan ibu-ibu berbaju hijau, "Biarin aja, situ aja cari yang lain".
"Lho kok nyuruh-nyuruh saya sih, hati-hati ya kalau ngomong," balas ibu berbaju hijau.
"Kampungan emang," celetuk ibu berbaju coklat.
"Ibu itu yang enggak tau malu," balas ibu baju hijau.
Ibu berbaju coklat menimpali, "Situ mau ngasih makan satu kampung."
"Terserah saya, nyerobot-nyerobot antrean aja, " jawab ibu berbaju hijau.
"Norak tau gak, kayak orang kelaperan, " celetuk ibu berbaju coklat.
Pertengkaran kembali memanas dengan aksi saling dorong antarkeduanya. Dalam video, juga tedengar suara bapak-bapak yang meminta untuk segera dipisahkan.
Berita Terkait
-
Tepergok, Parodi Pernikahan di Kelas Malah Ketahuan Gurunya
-
Tercyduk! Murid Ini Ketahuan Gurunya Maskeran di Kelas
-
Thread Ini Ungkap Kondisi Kebakaran Hutan Kalimantan dari Satelit Nasa
-
Gantengnya Leonard Weinstock, Pemilik Akun Golden Price Tag
-
Cara Atur Privasi dan Verifikasi Dua Langkah di Keluarga Besar Facebook
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Telah Terima Uang Pemerasan Rp4,05 Miliar, Ada yang Mengalir ke PKB?
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Anak Buah Bobby Terbakar, Begini Kata Polisi usai 2 Kali TKP
-
Hotman Paris Sebut Saksi Ahli CMNP Jadi 'Senjata Makan Tuan' dalam Sidang Sengketa NCD
-
Lagi Jadi Fokus Dirut Transjakarta, Kenapa Mode Share Transportasi Umum di Jakarta Baru 22 Persen?
-
Rumah Hakim PN Medan Kebakaran, Sengaja Dibakar atau Murni Kecelakaan?
-
Akhir Petualangan Dokter Predator, Priguna Anugerah Divonis 11 Tahun Penjara
-
Tolak Soeharto Pahlawan, Cerita Pilu Penyintas Tragedi Tanjung Priok: Ditelanjangi di Markas Kodim
-
Bukan Lagi Soal Look Good, Ini Prioritas Baru Kelas Menengah Indonesia yang Harus Dipahami Brand
-
Momen Haru Jokowi Saksikan Pelepasan Jenazah Raja Solo PB XIII, Ribuan Warga Tumpah Ruah
-
7 Provinsi Terkorup di Indonesia Versi ICW: Riau dan NTT Jadi Pemuncak