Suara.com - Direktur Utama (Dirut) PT MRT Jakarta, William Sabandar, membantah adanya isu mengenai pengusaha yang ingin berjualan di Kios MRT harus mendapatkan izin dari Fery Farhati Ganis, istri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Ia menyebut informasi itu adalah berita bohong alias hoaks.
William menyebut proses pemilihan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ingin berjualan di stasiun MRT sudah transparan. Bahkan, kata William, ketika sudah ditentukan pedagang yang berhak, langsung diumumkan.
"Itu isu bohong, isu hoaks. Enggak ada, kita transparan banget, proses seleksinya siapapun melalui proses mekanisme yang transparan, semuanya diumumkan," ujar William di Kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2019).
Selain itu, ia menganggap Ferry tidak ada kaitannya dengan urusan seleksi pedagang kios MRT. Bahkan, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta yang dipimpin Ferry, kata William, hanya berhasil meloloskan satu kios untuk berjualan.
"Dekranasda ikut, cuma dapat 1 dari 16 yang bersaing. Jadi prosesnya memang diseleksi terbuka," jelasnya.
Karena itu ia menyayangkan adanya isu mengenai perizinan dari Ferry sebelum bisa berjualan. Menurutnya seleksi yang dilakukan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) sudah sangat profesional.
"Prosesnya tentu dibuka pendaftaran, terus dibuka seleksi melibatkan Bekraf, jadi prosesnya dilakukan bekraf. Jadi dilakukan Bekraf, dikurasi, dipilih yang bagus," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              Pramono Pastikan Kampus IKJ Tak Dipindah ke Kota Tua, Fokus Bangun Ekosistem Seni di TIM
 - 
            
              Onad Resmi Direhabilitasi: Bukan Pengedar, Ini Alasan BNNP DKI
 - 
            
              Budi Arie Merapat ke Gerindra? Muzani: Syaratnya Cuma Ini!
 - 
            
              Yusril: Pasal KUHP Lama Tak Lagi Efektif, Judi Online Harus Dihantam dengan TPPU
 - 
            
              Prabowo Setujui Rp5 Triliun untuk KRL Baru: Akhir dari Desak-desakan di Jabodetabek?
 - 
            
              Subsidi Transportasi Dipangkas, Tarif Transjakarta Naik pada 2026?
 - 
            
              Wacana Soeharto Pahlawan Nasional Picu Kontroversi, Asvi Warman Soroti Indikasi Pemutihan Sejarah
 - 
            
              Dinilai Bukan Pelanggaran Etik, Ahli Hukum Sebut Ucapan Adies Kadir Hanya Slip Of The Tongue
 - 
            
              Misteri 2 Kerangka Gosong di Gedung ACC Kwitang, Polda Metro Jaya Ambil Alih Kasus