Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan salam hormat untuk peselancar asal Filipina Roger Casugay yang telah menolong peselancar Indonesia Arip Nurhidayat.
Roger Casugay merelakan medali emas dan memilih meninggalkan pertandingan demi menyelamatkan nyawa Arip Nurhidayat.
Salam hormat tersebut diungkapkan melalui akun Twitter resmi @jokowi. Jokowi memberikan apresiasi atas sikap Roger Casugay.
"Apresiasi saya untuk Roger Casugay, peselancar Filipina yang melepas kesempatan meraih emas demi menolong atlet Indonesia yang terjatuh dalam lomba. Salam hormat dari Indonesia," kata Jokowi seperti dikutip Suara.com, Senin (9/12/2019).
Menurut Jokowi, memenangkan kompetisi secara sportif merupakan hal yang sangat penting. Namun, urusan kemanusiaan jauh lebih penting di atas segalanya.
"Memenangkan kompetisi dan menjunjung sportivitas itu penting, tapi kemanusiaan di atas segalanya," ungkapnya.
Untuk diketahui, Roger Casugar rela mengabaikan perlombaan demu menolong surfer Indonesia yang tergulung ombak dalam SEA Games 2019. Aksi Roger Casugay menuai banyak apresiasi dari banyak pihak.
Insiden tersebut turut diunggah oleh pihak SEA Games 2019 melalui akun Facebook resminya. Akibat dari peristiwa yang menimpa Arip, pertandingan nomor longboard hingga kini dikabarkan masih ditunda.
"Di tengah-tengah kompetisi peselancar putra, tali kekang Arip Nurhidayat dari Indonesia putus dan tersapu oleh ombak. Roger Casugay dari Filipina datang untuk menyelamatkan, mengesampingkan pertempuran yang sedang berlangsung untuk medali emas," tulis pihak SEA Games 2019.
Baca Juga: Bongkar Anggaran Dilaporkan ke BK, Gun Romli: Konspirasi Jahat Bungkam PSI
Berita Terkait
-
Jokowi Tagih Laporan Kasus Penyiraman Novel Baswedan ke Kapolri Sore Ini
-
Anak SMK Tanya ke Jokowi: Mengapa Gak Berani Hukum Mati Koruptor?
-
Wapres Maruf: Jokowi Kasih Arahan Pemberantasan Korupsi Jadi Prioritas
-
Gerindra Sebut Jubirnya Tak akan Jatuhkan Pembangunan Era Jokowi
-
Jokowi Tak Penuhi Undangan KPK Peringati Hari Antikorupsi, Ini Alasannya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap