Suara.com - Politisi Parta Demokrat Ferdinand Hutahaean menyindir kinerja Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman yang pernyataannya justru direvisi oleh Mensesneg Pratikno.
Ferdinand menyindir bahwa juru bicara presiden itu memiliki juru bicara lain yaitu Mensesneg.
"Jubir butuh jubir. Hebat juga Fadjroel @JubirPresidenRI ternyata jubirnya seorang menteri @KemensetnegRI," tulis Ferdinand melalui Twitter-nya, Kamis (2/4/2020).
Sebelumnya, Fadjroel Rachman menyebut bahwa Presiden Jokowi memperbolehkan masyarakat mudik lebaran.
Namun, Menteri Sekretaris Negara Pratikno meralat pernyataan Fadjroel tersebut.
"Yang benar adalah: Pemerintah mengajak dan berupaya keras agar masyarakat tidak perlu mudik," tulis Pratikno di grup WhatsApp yang beranggotakan wartawan.
Tak lama setelah pernyataan Pratikno tersebut beredar, Fadjroel kemudian mengubah siaran persnya yang semula berjudul Mudik Boleh, Tapi Berstatus Orang Dalam Pemantauan menjadi Pemerintah Himbau Tidak Mudik Lebaran, Banss Dipersiapkan Hadapi Covid-19.
Atas pernyataan revisi Pratikno ini, Ferdinand meminta agar Fadjroel berintrospeksi. Ferdinand bahkan mengusulkan agar Fadjroel mengundurkan diri dari jabatan juru bicara Presiden.
"Kalau Fadjroel masih punya muka dan harga diri, dengan kondisi seperti ini sudah selayaknya mengundurkan diri!" tulis Ferdinand.
Baca Juga: NASA Seleksi Lebih dari 12.000 Calon Astronot untuk Misi ke Bulan dan Mars
Berita Terkait
-
Istana Klarifikasi Ucapan Fadjroel Jubir Presiden yang Bolehkan Warga Mudik
-
Tidak Dijaga Ketat, Pembatasan Sosial Berskala Besar Dinilai Tak Efektif
-
Curiga, Ferdinand Tanyakan Alasan Menkumham Yasonna Bebaskan 30 Ribu Napi
-
Sengit! Fadjroel Rachman Debat dengan Haris Azhar soal Kebijakan Jokowi
-
Ferdinand Hutahaean Usulkan Empat Hal Selain Lockdown, Apa Saja?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo
-
Setyo Budiyanto Jelaskan Alasan KPK Ubah Aturan Gratifikasi: Nilai Rupiah Harus Disesuaikan