Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI telah menyalurkan program bantuan sosial (Bansos) saat Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB di Jakarta sejak Kamis (10/4/2020). Penjaringan, Jakarta Utara menjadi lokasi pertama penerima bansos.
Bantuan bansos itu kemudian akan kembali dilanjutkan Jumat (10/4/2020) hari ini atau bertepatan dengan hari pertama penerapan PSBB Jakarta.
Dari akun instagram @dkijakarta, bansos itu disalurkan sampai tanggal 18 April 2020 untuk 1,2 juta Kepala Keluarga (KK). Bantuan dibagikan secara bertahap dan dibagikan langsung ke rumah masing-masing.
"Penyaluran bantuan dilakukan dengan pengantaran langsung ke rumah tangga sasaran agar masyarakat tetap berkegiatan di rumah," tulis akun @dkijakarta sebagaimana dikutip Suara.com, Jumat.
Menurutnya, paket bansos itu berupa bahan makanan, masker kain, dan sabun.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta Irmansyah mengatakan, penerima bansos ini merupakan masyarakat kalangan miskin dan rentan miskin yang terdampak pandemi virus corona atau Covid-19. Ia menyebut pembagian bansos terbagi menjadi dua tahap.
Ia menjelaskan, pada tahap pertama, bansos akan diberikan kepada 1,2 juta warga itu. Distribusinya dimulai pada 9-18 April dari Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara ke wilayah lainnya.
Kemudian tahap kedua distribusi bansos pada 19-23 April 2020. Pada tahap ini, bansos akan diberikan kepada warga lain yang belum terdaftar sebagai golongan penerima.
Karena itu, ia meminta agar masyarakat yang membutuhkan bansos ini segera mendaftar. Caranya dengan dengan mengisi form yang telah disiapkan RT lalu diberikan ke RW.
Baca Juga: Cara Dapat Bansos Orang Miskin saat Jakarta PSBB Corona, Daftar di Sini
Setelahnya, RW akan meneruskan ke kelurahan. Data tersebut nantinya akan diverifikasi untuk penentuan jadwal dan lokasi distribusi.
Berikut daftar Kelurahan penerima Bansos tahap pertama:
9 April 2020
- Kelurahan Penjaringan
10 April 2020
-Kelurahan Jatinegara
-Kelurahan cililitan
11 April 2020
-Kelurahan Cilincing
-Kelurahan Rorotan
-Kelurahan Pegangsaan Dua
12 April 2020
-Kelurahan Kalibaru
-Kelurahan Kebon Melati
-Kelurahan Rawamangun
-Kelurahan Kebon Kacang
-Kelurahan Kelapa Gading Barat
-Kelurahan Kelapa Gading Timur
-Kelurahan Gelora
Berita Terkait
-
Rumah Ibadah 'Tutup' Selama PSBB Jakarta, Ini Yang Wajib Diperhatikan
-
Jakarta PSBB, Polisi Dirikan 33 Pos Awasi Kendaraan Masuk DKI
-
Tak Pakai Masker dan Bawa Muatan Lebih, Kendaraan Dilarang Masuk Jakarta
-
Bandel! Hari Pertama PSBB Masih Ada Penumpang KRL Tak Bermasker
-
Punya Toko Swalayan? Ini Kewajiban yang Perlu Dilakukan Selama PSBB Jakarta
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
Terkini
-
Ingatkan Pesan Bung Karno Saat Ganefo, PDIP Tegaskan Tolak Kedatangan Tim Senam Israel
-
Nama-nama Anggota Komite Reformasi Polri Sudah di Kantong Presiden, Istana: Tunggu Tanggal Mainnya
-
PLN Energi Primer Indonesia Gandeng Timas Suplindo Bangun Pipa Gas WNTS-Pemping
-
Nadiem Masih Dibantarkan di RS Usai Operasi, Kejagung: Penyidikan Korupsi Chromebook Jalan Terus
-
Anak Buah Masuk Penjara Gegara Pasang Patok, Dirut PT WKM Pasang Badan: Saya yang Bertanggung Jawab
-
Anak Riza Chalid Hadapi Sidang Korupsi Pertamina, Pengacara Bantah Keterlibatan Kliennya
-
Gema Adzan Sang Ayah di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny, Ikhlas Melepas Anaknya Syahid
-
Harapan Akhir Tahun Pekerja Online, Rieke Minta Kado Spesial Perpres Perlindungan dari Prabowo
-
Sidang Praperadilan Nadiem Makariem, Hotman Paris Cecar Ahli Hukum Soal Kerugian Negara
-
Yayat Supriatna Sebut Pembangunan Infrastruktur Pangan Bukan Domain Pemerintah