Suara.com - Beredar sebuah rekaman video di media sosial yang menayangkan seorang pria berlari keluar sebuah hotel dengan kondisi telanjang bulat.
Informasi yang dihimpun Kabar Medan--jaringan Suara.com, peristiwa ini terjadi di depan sebuah hotel di Jalan Waru, Kelurahan Sekip, Kecamatan Medan Petisah.
Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah Tobing, mengaku peristiwa tersebut terjadi pada Kamis malam (28/5/2020).
Kepada polisi, AAD mengaku awalnya mengajak seorang perempuan bernama Windi untuk bertemu dan berkenalan melalui aplikasi MiChat. Mereka sepakat bertemu di Jalan Waru.
“Setelah bertemu Windi mengajak AAD ke Hotel OYO Prime Inn kamar 305 untuk mandi membersihkan diri,” katanya, kemarin.
Sesampai di kamar mandi, AAD bertemu seorang waria bernama Zega yang kemudian keluar dari kamar mandi.
Saat itu, katanya, AAD tidak menutup pintu kamar mandi dan melihat Zega membuka pintu kamar hotel, masuklah satu orang waria lagi Reza Iqbal alias Brenda.
Brenda kemudian mengambil pakaian dan tas berisi HP dan kunci sepeda motor. AAD ketakutan dan memohon kepada Reza mengembalikan pakaian dan tasnya tetapi Brenda menolak.
“Reza mengancam AAD dengan mengatakan kau bayar Rp5 juta kalau gak ku gorok kau,” ujarnya menirukan.
Baca Juga: Harlah Pancasila, Ormas di Jakarta akan Gelar Aksi Bakar Bendera PKI
Mendengar omongan Reza, AAD ketakutan dan langsung melarikan diri keluar dari kamar hotel dengan bertelanjang sambil berteriak meminta tolong.
Sesampai di depan hotel, warga yang mendengar langsung mendekati AAD dan menanyainya. AAD meminta tolong dan mengaku dirampok di kamar 305.
“Warga langsung masuk hotel menuju kamar 305 dan menemukan 3 orang di kamar tersebut. Warga marah dan meminta pakaian dan tas AAD dikembalikan,” jelasnya.
Tiga orang tersebut ditangkap warga ke lobi hotel. Mendapat laporan adanya keributan, Personel Polsek Medan Baru mendatangi lokasi kejadian. Namun, dalam kasus ini tidak ada yang ditahan.
“Mereka sudah berdamai tanpa adanya paksaan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Ferdian Paleka Disorot Media Asing, Diberitakan di AS hingga Inggris
-
Pasca Ferdian Paleka Dipelonco, Tahanan Dilarang Terima Makanan dari Luar
-
Waria Berharap Tak Ada Manusia Seperti Ferdian Paleka Lagi
-
Begini Kondisi Ferdian Paleka Usai Diplonco Tahanan Senior
-
Viral Video Ferdian Paleka Diplonco, Polisi Sudah Periksa Penjaga Tahanan
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Tak Cukup Dipublikasikan, Laporan Investigasi Butuh Engagement Agar Berdampak
-
Surat Edaran Terbit, Sebut Gus Yahya Bukan Lagi Ketua Umum PBNU Mulai 26 November 2025
-
Program Prolanis Bantu Penderita Diabetes Tetap Termotivasi Jalani Hidup Lebih Sehat
-
Tak Hadir di Audiensi, Keluarga Arya Daru Minta Gelar Perkara Khusus Lewat Kuasa Hukum
-
Gus Yahya Staquf Diberhentikan dari Ketua NU, Siapa Penggantinya?
-
Kuasa Hukum Nadiem Makarim: Kasus Kliennya Mirip Polemik Tom Lembong dan Ira Puspadewi
-
1.131 Aktivis Dikriminalisasi, ICEL dan Koalisi Sipil Desak Kapolri Terbitkan Perkap Anti-SLAPP
-
Kemajuan yang Membebani: Ketika Perempuan Jadi Korban Pertama Pembangunan
-
Kapan Bahasa Portugis Diajarkan di Sekolah? Ini Jawaban Mendikdasmen
-
Geram Legislator Senayan Soal Bandara PT IMIP Beroperasi Tanpa Libatkan Negara: Kedaulatan Terancam!