Suara.com - Pemprov DKI Jakarta akan membagikan Kartu Lanjut Usia (KLJ) dan Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ) kepada 42.365 orang. Saat pengambilan kartu, masyarakat diminta tak berkerumun demi mencegah penularan virus corona Covid-19.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini mengatakan, pembagian kartu ini dilakukan secara bertahap. Distribusi dimulai pada Senin, 15 hingga 28 Juni 2020, pukul 09.00-15.00 WIB.
“Wilayah distribusi dilakukan di 119 titik lokasi dengan 42.265 penerima manfaat,” ujar Herry dalam keterangan tertulis yang dikutip Suara.com, Senin (16/6/2020).
Diketahui, pemegang KLJ akan menerima bantuan Rp 600.000 dan KPDJ Rp 300.000 setiap bulannya. Selain itu, kedua kartu ini memiliki manfaat lain, di antaranya adalah gratis naik transjakarta di 13 koridor, membeli pangan bersubsidi seperti beras, daging, ayam, ikan dan telur, dan juga menjadi anggota JakGrosir secara otomatis.
“Tidak hanya itu, kartu tersebut juga dapat digunakan sebagai kartu debit ATM bank DKI,” imbuh Heri seraya memastikan penyaluran dua kartu itu akan berjalan dengan baik," katanya menjelaskan.
Ia juga meminta kepada para pemegang kartu, agar penarikan dana dilakukan melalui ATM Bank DKI, karena tidak dikenakan biaya apapun. Jika penarikan dilakukan pada mesin ATM bank lain akan dikenakan biaya sesuai dengan ketentuan yang berlaku di bank lain tersebut.
Selain itu, demi menghindari kerumunan, Ia mengingatkan warga penerima KLJ dan KPDJ tidak perlu menarik dananya secara bersamaan pada hari itu juga. Karena dana yang menjadi hak tetap aman.
“Tidak perlu khawatir, dana yang menjadi hak penerima KLJ & KPDJ tersimpan aman di Bank DKI. Tidak akan hilang sepeser pun. Jadi tidak harus terburu-buru dicairkan,” katanya.
Lebih lanjut, masyarakat yang ingin mengambil kartu tetap harus mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Seperti menggunakan masker, memperhatikan jarak aman, serta selalu menjaga kebersihan.
“Bank DKI akan memastikan proses distribusi KLJ dan KPDJ berlangsung dengan baik dan sesuai dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” katanya menambahkan.
Berikut jadwal dan titik distribusi KLJ dan KPDJ:
- 15 & 16 Juni, Wilayah Jakarta Barat, 15 titik distribusi untuk 4.823 penerima
- 17 & 18 Juni, Wilayah Jakarta Timur, 14 titik distribusi, untuk 5.181 penerima
- 19 & 22 Juni, Wilayah Jakarta Selatan, 11 titik lokasi distribusi, untuk 2.812 penerima
- 20 & 21 Juni, Wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Timur, 28 titik lokasi distribusi, untuk 11.301 penerima
- 23 & 24 Juni, Wilayah Jakarta Pusat, 11 tititk lokasi distribusi, untuk 2.783 penerima
- 25 & 26 Juni, Wilayah Jakarta Utara, 10 titik lokasi distribusi, untuk 4.552 penerima
- 27 & 28 Juni, Wilayah Jakarta Selatan, Utara, dan Pusat, 30 titik lokasi distribusi, untuk 10.813 penerima
Baca Juga: Buat Program KLJ, Wagub DKI: 70 Ribu Lansia Dapat Rp 600 Ribu Tiap Bulan
Berita Terkait
-
Pemprov DKI Siagakan 918 Petugas Satpol PP di 153 Pasar
-
Khawatir Pengunjung Mal Membludak, Personel TNI-Polri Disiagakan
-
Dalam Dua Hari, Pasien Corona di 66 RW Zona Merah DKI Bertambah 97 Orang
-
RTH Dibuka Bertahap, 16 Taman DKI Bisa Dikunjungi Besok
-
Taman Margasatwa Ragunan Dibuka 20 Juni, Pengunjung Harus Daftar Online
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Grebek Jaringan Online Scam, Otoritas Myanmar Tangkap 48 WNI
-
Prabowo dan Dasco Bertemu di Istana: Bahas Kesejahteraan Ojol hingga Reforma Agraria
-
Bobby Nasution Tak Kunjung Diperiksa Kasus Korupsi Jalan, ICW Curiga KPK Masuk Angin
-
Kontroversi 41 Dapur MBG Milik Anak Pejabat di Makassar, Begini Respons Pimpinan BGN
-
Buntut Putusan MK, Polri Tarik Irjen Argo Yuwono dari Kementerian UMKM, Ratusan Pati Lain Menyusul?
-
Halim Kalla Diperiksa 9 Jam Terkait Korupsi PLTU Mangkrak Rp1,35 Triliun
-
Cegah Lonjakan Harga Jelang Nataru, Prabowo Minta Ganti Menu MBG dengan Daging dan Telur Puyuh
-
Cegah Inflasi Akibat MBG, Pemerintah Rencanakan Pembangunan Peternakan dan Lahan Pertanian Baru
-
Remaja Perempuan Usia 15-24 Tahun Paling Rentan Jadi Korban Kekerasan Digital, Kenapa?
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun