Suara.com - Jaksa federal Amerika Serikat telah menetapkan dua tersangka untuk kasus pembakaran kantor polisi, Third Precint, di Minneapolis, Negara Bagian Minnesota, AS.
Seperti diberitakan sebelumnya, kantor polisi di Minneapolis dibakar menyusul aksi protes yang berubah menjadi kerusuhan atas kasus pembunuhan George Floyd, warga kulit hitam, oleh polisi kulit putih kota itu yang bernama Derek Chauvin.
Dylan Robinson, 22 tahun, didakwa pada Selasa (16/6/2020) dengan tuduhan membantu dan bersekongkol melakukan pembakaran tersebut. Selain Robinson, polisi juga menahan Branden Wolfe, 23 tahun, dengan tuduhan yang sama.
Berdasarkan dokumen pemeriksaan, Robinson, yang ditahan di Breckenridge, Negara Bagian Colorado, pada Minggu (14/6/2020), dituduh melemparkan bom molotov ke dalam kantor polisi Third Precinct di Minneapolis serta menyulut api di tangga gedung.
Peristiwa pembakaran itu terjadi pada 28 Mei, atau tiga hari setelah kasus kematian Floyd--yang kemudian memicu aksi protes besar-besaran bertajuk "Black Lives Matter".
Pihak kepolisian mengaku dapat mengidentifikasi Robinson melalui unggahan gambar yang beredar di media sosial serta rekaman kamera pengawas.
Agen penyelidikan bersama dengan ATF (Biro Alkohol, Tembakau, dan Senjata Api) melacak keberadaan Robinson hingga ke Breckenridge, wilayah pegunungan yang terletak sekitar 129 kilometer dari ibu kota negara bagian Colorado, Denver. Setelah tertangkap, Robinson pun langsung dijebloskan ke dalam tahanan. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Massimiliano Allegri Akui AC Milan Terlambat Panas Saat Lawan AS Roma
-
4 Klub Eropa yang Menahun Puasa Gelar, Musim Ini Bakal Juara?
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Indonesia Nego Habis-habisan dengan AS! Target Tarif 0 Persen untuk Sawit, Kakao, Hingga Karet
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
TKA 2025 Hari Pertama Berjalan Lancar, Sinyal Positif dari Sekolah dan Siswa di Seluruh Indonesia
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik