Suara.com - Perempuan bernama Angely Emitasari baru-baru ini jadi sorotan warganet. Pasalnya, perempuan cantik itu ternyata adalah mantan biduan yang kini menjabat sebagai Kepala Desa Kedungkempul, Kecamatan Sukorame, Lamongan, Jawa Timur.
Perempuan yang sehari-hari disapa Angel itu resmi dilantik sebagai Kepala Desa oleh Bupati Lamongan pada bulan November 2019. Alih profesi dari bidan menjadi Kepala Desa pun membuat namanya jadi perbincangan di media sosial.
Selain, eks pekerjaannya sebagai biduan, perempuan muda berusia 28 tahun itu ternyata memiliki kinerja yang bagus. Warganet banyak yang memuji kinerjanya sebagai Kepala Desa, khususnya karena belum lama ini ia baru saja memberikan fasilitas bedah rumah kepada salah satu warganya.
"Alhamdulillah, kami dari Pemdes Kedungkumpul telah membedah rumah mbah Samijah dan rumahnya alhamdulillah sudah terselesaikan. Hari ini bisa ditempati oleh mbah Samijah," ujarnya dalam salah satu video yang ia unggah melalui akun Instagram-nya @angelemythasari.
Mbah Samijah diketahui tinggal sebatang kara di rumahnya yang terletak di Desa Kedungkumpul. Atas inisiatif pemerintah desa, rumah yang semula tampak reyot itu akhirnya dibedah agar menjadi lebih layak untuk ditinggali.
Warganet pun menyambut baik inisiatif yang dilakukan oleh Angel selaku Kades Kedungkumpul. Mereka memberikan komentar positif di akun Instagram @angelemythasari.
"Mantap bu kades, pantas untuk dilanjutkan," tulis @mazzzaent.
"Alhamdulilah, kerja nyata bu lurah cantik," kata @ratnaantikamonata_rafcreal_new.
"Tinggal jalannya aja perlu diperbaiki bu kades, supaya menggampangkan akses ekonomi masyarakat," kata @ndulivonta.
Baca Juga: Penyiram Cairan Berbau ke Caddy Golf Cantik Masih Misterius
"Ibuk lurah idolaku pokoke," kata @lurah_yahoo_com.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?