Suara.com - Presiden Joko Widodo baru saja memamerkan tiga sepeda produksi Indonesia dalam laman Instagramnya. Ia juga mengkampanyekan hidup sehat lewat aktivitas bersepeda di akhir pekan.
“Hidup sehat dan berolahraga di era pandemi sangat penting, agar imunitas tubuh terjaga. Saya rutin bersepeda menjaga kebugaran,” tulis sang Jokowi pada Minggu (16/8/2020) pagi.
Jokowi pun memperkenalkan tiga merek sepeda buatan Indonesia yang ia gunakan untuk berolahraga tersebut.
Lalu, sepeda apa saja yang dipamerkan Jokowi? Berikut ulasannya:
1. Kreuz
Pertama adalah Kreuz, sepeda yang diproduksi di Bandung. Lewat foto Jokowi, sepeda ini seakan menggambarkan nasionalisme lewat perpaduan warna merah dan putih.
Sepintas, bentuk kendaraan tersebut serupa dengan merek ternama asal Inggris, Brompton. Namun jelas, harganya lebih merakyat daripada sepeda buatan luar negeri tersebut.
Bicara soal harga, sepeda lipat ini dibanderol dengan nominal yang bervariasi. Berkisar antara Rp3,5 juta – Rp 8 juta tergantung tingkat kesulitannya.
2. Polygon
Baca Juga: Contek AS hingga China, Dalih Istana Tunjuk 2 Jenderal Atasi Covid-19
Berbeda bentuk dengan sepeda Kreuz, kali ini Jokowi memamerkan sepeda gunung bermerek Polygon. Merek ini tentunya sudah familiar di telinga masyarakat.
Mafhum, sepeda yang diproduksi di Sidoarjo, Jawa Timur ini sudah ada sejak 1989.
Seperti halnya barang lain, sepeda Polygon juga memiliki harga bervariasi tergantung dari jenisnya. Di online shop, banderolnya antara Rp1,8 juta hingga ada yang mencapai Rp 30 juta.
3. Element
Sepeda terakhir dan juga spesial adalah Element. Merek sepeda ini bekerja sama dengan line fashion milik presenter Daniel Mananta, Damn I Love Indonesia.
Sepeda tersebut memang sengaja diproduksi untuk menyambut hari Kemerdekaan Indonesia. Maka jangan heran di kerangka kendaraan ini banyak tertera sejarah Tanah Air.
Berita Terkait
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Saya Tanggung Jawab! Prabowo Ambil Alih Utang Whoosh, Sindir Jokowi?
-
Guntur Romli Skakmat Budi Arie, Jejak Digital Projo Terbongkar: Dulu Jilat, Kini Muntahin Jokowi
-
Respons Keras Jhon Sitorus atas PSI yang Ungkit Jasa Jokowi ke AHY
-
Heboh Projo Gabung ke Gerindra, Hensa Curiga Settingan Jokowi Langgengkan 2 Periode Prabowo-Gibran
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Mencurigakan! Kenapa Kerangka Manusia di Gedung ACC Baru Ditemukan Dua Bulan Setelah Kebakaran?
-
Dengar 'Curhatan' Kades, Dasco: DPR Kawal Masalah Lahan dan Dana Desa
-
Intervensi Kemenkeu di Kasus Rp349 T? Mahfud MD Desak Menkeu Purbaya Bertindak Tegas!
-
KPK 'Bidik' Wagub Riau SF Hariyanto, Dugaan Korupsi Proyek PUPR Makin Panas
-
Viral! Gubernur Riau Kena OTT KPK, Wagub SF Hariyanto Banjir Ucapan Selamat
-
Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Teken PJBTL 1.800 MVA di Jawa Barat dan Jawa Tengah
-
Aktif Lagi di DPR, Tangis Haru Adies Kadir dan Uya Kuya Pecah Usai MKD Nyatakan Tak Langgar Etik
-
Pasrah Gaji DPR Disetop 6 Bulan usai Sebut Rakyat Tolol, Hukuman MKD Bikin Ahmad Sahroni Kapok?
-
Siswa 13 Tahun Tewas di Sekolah Internasional Gading Serpong, Diduga Jatuh dari Lantai 8
-
Soeharto, Gus Dur dan Marsinah Penuhi Syarat Terima Gelar Pahlawan, Ini Penjelasan Fadli Zon