Suara.com - Linimasa media sosial tengah diramaikan dengan foto yang diunggah oleh akun Twitter @kegblgunfaedh pada Rabu (2/9/2020).
Foto tersebut menunjukkan cara ibu mendidik anak laki-lakinya yang dianggap unik dan berbeda dari biasanya.
Dalam foto pertama, tampak daftar pekerjaan yang bisa dilakukan si anak apabila ingin mendapatkan uang dari sang ibu. Di sana juga tertera besaran uang yang akan diperoleh si anak apabila melakukan pekerjaannya.
Sementara itu, foto kedua memperlihatkan foto seorang anak laki-laki yang sedang memegang uang. Ia tampak seperti akan menjajakan uangnya dan membeli sejumlah camilan.
Warganet mengaku gemas melihat foto kedua ini. Pasalnya, penyedia jajanan tersebut adalah ibu si anak itu sendiri. Ibarat kata, anak ini dapat uang dari ibunya dan akan dibelanjakan di warung ibunya pula.
Terakhir, dalam foto ketiga tampak daftar denda yang bisa dikenakan kepada si anak. Denda diberlakukan apabila si anak berulah seperti nangis, makan rewel, dan sebagainya. Adapun konsekuensi dari denda ini adalah uang yang didapat si anak akan diambil lagi oleh ibunya.
Konten yang diungah oleh @kegblgunfaedh ini mendapat berbagai respons dari warganet.
Hingga tulisan dibuat, foto ini telah diretweets lebih dari 7.000 kali dan disukai oleh lebih dari 31.000 pengguna Twitter.
Komentar yang membanjiri unggahan ini pun beraneka ragam. Berbagai pro dan kontra dilayangkan pada cara unik sang ibu saat mendidik anak laki-lakinya.
Baca Juga: Detik - detik Bayi Baru Lahir Langsung Dikubur Hidup-hidup di Aceh
Sejumlah warganet mengaku tidak sepakat dengan keputusan sang ibu. Pasalnya, didikan semacam ini dinilai bisa membuat si anak menjadi mata duitan.
"Ini bagus gak sih sebenarnya? Bukannya malah ngajarin kalau apa-apa malah jadi transaksional ya? Kalau gak dapat imbalan gak bakal dikerjain gitu," tulis @ima_imooy.
"Bagus gak bagus sih. Dampak buruknya begitu ntar disuruh dikit aja langsung minta bayaran apa-apa harus dibayar," balas @pirslopmu.
Meskipun menuai kontra, tetapi warganet lain tampak merespons cara gokil ibu ini. Mereka menilai sang ibu unik, bisa mengakali anaknya sendiri. Beberapa dari mereka mengatakan akan meniru cara ini saat sudah punya anak nanti.
"Mamanya S3 marketing," tutur @DRidwan_.
"Mahal banget jajanannya. Mending beli di warung," ungkap @piracetamm.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Ulah Camat di Karawang Diduga Tipu Warga Rp1,2 Miliar Modus Jual Rumah, Bupati Aep Syaepuloh Murka
-
Peringatan BMKG: Dua Bibit Siklon Picu Cuaca Ekstrem November 2025
-
Dirikan Biodigister Komunal, Pramono Harap Warga Jakarta Kelola Limbah Sendiri
-
Pramono Setujui SMAN 71 Gelar Pembelajaran Tatap Muka Senin Depan: Yang Mau Daring Boleh
-
Rekam Jejak Arsul Sani: Hakim MK yang Dilaporkan karena Ijazah Doktor Palsu, Ini Profil Lengkapnya
-
Geger Tudingan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, Kampus di Polandia Diselidiki Otoritas Antikorupsi
-
PBHI: Anggota Polri Masih Bisa Duduk di Jabatan Sipil, Asal...
-
Buntut Ledakan SMAN 72, DPR Minta Regulasi Platform Digital Diperkuat: Jangan Cuma Game Online
-
Berakhir di Tangan Massa, Komplotan Copet Bonyok Dihajar Warga di Halte TransJakarta Buaran
-
IUP Raja Ampat Terbit Sebelum Bahlil Lahir, Pakar: Pencabutan 4 Izin Langkah Tepat