Suara.com - Beredar foto Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan pernyataan bahwa Jokowi mirip Ashraf Sinclair. Jokowi juga diklaim ingin menikahi Bunga Citra Lestari, istri mendiang Ashraf.
Foto tersebut diunggah oleh akun Facebook bernama Vian Riadi. Foto tersebut diunggah di grup Facebook bernama Tetap Jokowi pada 27 September 2020.
Dalam foto tersebut, tampak sosok Jokowi yang disandingkan dengan Bunga Citra Lestari. Kemudian ditambahkan narasi 'Mengaku mirip Ashraf, pria ini ingin nikahi BCL'.
Benarkah klaim tersebut?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Rabu (30/9/2020), klaim yang menyebut Jokowi mirip Ashraf Sinclair dan ingin nikahi BCL adalah klaim yang tidak benar.
Faktanya, dalam berbagai pemberitaan di media tidak ditemukan pernyataan Jokowi menyatakan dirinya mirip dengan mendiang Ashraf Sinclair dan berkeinginan untuk menikahi BCL.
Selain itu, foto yang diunggah oleh akun Facebook bernama Vian Riadi tersebut adalah foto hasil suntingan atau editan semata.
Foto asli Jokowi diambil dari pemberitaan media Tempo.co berjudul 'Jokowi Lantik Empat Kepala Dinas Baru' yang terbit pada 6/3/2013.
Baca Juga: CEK FAKTA: Studio Podcast Rijal Djamal Diserang OTK Pakai Kapak ?
Kemudian foto Jokowi tersebut disunting dengan menghilangkan rambut di kepalanya agar tampil botak. Setelah itu disandingkan dengan foto BCL.
Kolase foto tersebut semula bukanlah foto Jokowi, melainkan seorang pria yang ramai dibicarakan di media sosial karena mengklaim dirinya mirip Ashraf.
Dalam pemberitaan Medan.tribunnews.com, foto kolase semula berisi BCL dan seorang pria berbaju biru yang tengah tersenyum di sebelah kiri.
Dalam foto tersebut ditambahkan narasi 'Mengaku mirip Ashraf pria ini ingin nikahi BCL'.
Foto kolase tersebut muncul beberapa saat setelah kematian suami BCL, Ashraf Sinclair pada 18 Februari 2020.
Kesimpulan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Jaksa Agung Tindak Tegas 165 Pegawai Nakal Sepanjang 2025: 72 Orang Dijatuhi Hukuman Berat
-
DPR Mulai Belanja Masukan RUU Pemilu, Pastikan Soal Isu Pilpres Via MPR Tak Bakal Dibahas
-
BNI Dorong UMKM Manfaatkan AI untuk Perkuat Daya Saing Digital hingga Ekspor
-
Dari Brimob Aceh ke Garis Depan Donbass: Mengapa Tentara Bayaran Rusia Menjadi Pilihan Fatal?
-
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka: Cek Jadwal dan Link Latihan Soalnya
-
Jaksa Agung Ungkap Kerugian Negara Akibat Korupsi Tembus Rp300,86 Triliun Sepanjang 2025
-
Wakil Kepala BGN Bantah Anggaran MBG dari Potongan Dana Pendidikan: Saya Sudah Tanya Menkeu
-
Jaksa Agung Peringatkan Penegakan Hukum Bisa Lumpuh, Usulkan Tambahan Anggaran Rp7,49 Triliun
-
Lewat Sistem Digital, Presiden Prabowo Awasi Kinerja Kemenkum dari Satu Layar
-
Daftar Perjalanan Kereta Api Batal Hari Ini, Cek Cara Refund Tiket 100 Persen