Suara.com - Printer merupakan perangkat kerja yang sangat penting untuk membuat pekerjaan kita berjalan lancar. Alat ini bisa menjadi pendukung yang sangat praktis jika bisa di sharing dengan komputer yang lain. Memang benar kalau tak semua printer memiliki fitur sharing, tapi kalau kamu memiliki printer dengan fitur sharing, berikut adalah cara sharing printer di windows. So, jangan lupa untuk perhatikan tipe komputer dan printer kamu sebelum membelinya ya.
Cara Menggunakan Sharing Printer
Ada beberapa cara menggunakan sharing printer untuk mempermudah sistem kerja kita, berikut beberapa cara yang sudah diketahui:
- Dengan Kabel LAN
Kamu bisa menggunakan cara sharing printer ini kalau kamu punya kabel LAN. Untuk memulainya, klik 'Start' dan pilih 'Printer and Faxes'. Pada ikon printer tersebut klik kanan dan pilih 'Sharing'. Selanjutnya akan muncul dialog Properties, klik tab 'Sharing' dan pilih 'Share this Printer'. Berilah nama printer tersebut pada kolom 'Share Name' yang tersedia. Lalu klik. Setelah itu, tunggu beberapa saat, kira-kira 1-2 menit kemudian coba lihat hasilnya. Semoga berhasil. - Printer Sharing dengan Network Printer
Untuk mengaktifkan printer sharing, klik 'Start' lalu pilih 'Printer and Faxes'. Selanjutnya klik kanan pada sembarang tempat dan pilih 'Add Printer'. Setelah itu akan muncul kotak 'Add Printer Wizard'. Klik 'Next' lalu akan muncul pilihan 'A Network Printer'. Pilih Klik 'Next'. Kalau sudah, klik lagi kolom 'Connect to this printer, kemudian klik 'Next'. Akan muncul kolom nama, isilah nama printer dan klik next lagi. Terakhir, atur apakah printer sharing tersebut akan dalam mode default atau tidak. Kalau sudah klik 'Finish'. - Sharing Printer di Windows
Pertama-tama buka menu control panel. Di dalamnya temukan file and printer sharing. Caranya dengan memilih network and internet pada menu control panel. Setelah jendela terbuka, pilih network and sharing. Akan muncul beberapa pilihan, pilih change advanced sharing settings. Selanjutnya pilih Turn on network discovery dan Turn on file and printer sharing. Setelah mengatur fitur ini, kamu bisa lanjutkan ke pilihan opsional seperti menambah password ke printer sharing kamu, sehingga siapapun yang mau mengakses printer kamu harus tahu passwordnya lebih dulu. Akan tetapi, kalau keperluan sharing printer untuk kerja bersama kru, maka lebih baik nonaktifkan fitur ini. Caranya klik All Networks. Pilih turn off password protected sharing. Selanjutnya klik Save Changes. Kalau semua sudah diatur, sharing printer kamu sudah bisa digunakan. Untuk memastikannya kamu bisa buka control panel kembali setelah ditutup, lalu pada kategori Hardware and Sounds pilih view devices and printers. Kemudian, klik kanan pada salah satu printer yang ingin di sharing lalu pilih Printer Properties. Kamu akan melihat tipe printer yang kamu pakai. See, caranya sangat mudah.
Pada intinya, cara sharing printer di Windows juga tersedia dalam buku panduannya. Kamu bisa mengikuti step by stepnya dengan hati-hati supaya berhasil dengan baik. Ikuti petunjuknya, atau bisa juga sebelum membeli kamu bertanya kepada sales penjual printernya. Umumnya mereka terdidik untuk mensetting printer ke beberapa komputer atau laptop. Demikian, semoga berhasil.
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
-
Apa Itu Norovirus: Penyebab, Gejala, Penularan dan Cara Mengatasinya
-
Cara Daftar, Persyaratan, hingga Informasi Pencairan Dana BLT UMKM
-
Bersosialisasi selama Pandemi Bikin Tetap Waras, Begini 4 Cara Amannya
-
Seks Saat Haid, 7 Cara Memuaskan Suami Tanpa Hubungan Intim
-
Cara Menonton Bioskop di CGV Grand Mall Batam Pakai Protokol Kesehatan
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
TKA 2025 Hari Pertama Berjalan Lancar, Sinyal Positif dari Sekolah dan Siswa di Seluruh Indonesia
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik