Suara.com - Profil Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad menjadi sorotan pasca kabar penangkapan dirinya beredar di media massa. Pasalnya, pada 27 November 2020, Ajay ditangkap tangan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas dugaan suap.
Ir. H. Ajay Muhammad Priatna, M.M. adalah Wali Kota Cimahi yang mulai menjabat sejak 22 Oktober 2017. Namun, atas kasus dugaan suap yang menimpanya, kini Ajay Muhammad telah diberhentikan dari jabatannya tersebut.
Lalu, siapa sebenarnya sosok Wali Kota yang satu ini? Berikut Suara.com rangkum Profil Ajay Muhammad, Wali Kota Cimahi.
Latar Belakang Ajay Muhammad
Ir. H. Ajay Muhammad Priatna, M.M. lahir di Bandung, Jawa Barat, pada 18 Desember 1966. Ajay Muhammad merupakan alumni SMAN 12 Bandung lulusan tahun 1985. Ia kemudian menempuh pendidikan di Sekolah INTEN jurusan Teknik Sipil. Barulah pada 2014 silam, Ajay Muhammad berhasil meraih gelar master Manajemen Sumber Daya Manusia di STIE Pasundan.
Sebelum terjun ke dunia politik, pria berusia 53 tahun ini merupakan seorang pengusaha yang tercatat pernah menjadi Direktur Tahomi Air Mineral dan Komisioner PT. Cipta Pratama.
Organisasi Ajay Muhammad
Orang nomor satu di Cimahi ini juga cukup aktif berorganisasi. Ia pernah aktif di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Barat dan menjadi pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Barat periode 2010-2015.
Selain itu, Ajay Muhammad juga pernah menjabat sebagai Bendahara Umum FKPPI, menjadi Wakil Ketua KOSGORO Bandung, dan pernah aktif sebagai pengurus KNPI. Tidak hanya itu, Ajay juga pernah menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Kota Cimahi.
Baca Juga: Wali Kota Cimahi Tertunduk Malu saat Diborgol dan Pakai Rompi Orange
Penghargaan Ajay Muhammad
Sebagai sosok yang pernah menggeluti sejumlah profesi, Ajay Muhammad hingga kini tercatat telah menorehkan sejumlah penghargaan. Beberapa penghargaan tersebut antara lain:
- TOP IT dan TOP TELCO 2017
- Wahana Tata Nugraha 2017
- Natamukti Award 2017
- Entrepreneur Award 2017
- Opini WTP tahun 2017 & 2018
- Pembangunan Daerah 2017
- Kota Layak Anak 2017
- Kabupaten Kota dengan Pemilihan Tertinggi ke-3 pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat 2018
- Kepala Daerah Inovatif 2018 & 2019
- TOP 99 Inovasi Pelayanan Publik 2018
- 10 Kota di Indonesia yang Memiliki Kinerja Tertinggi 2019
- Bhakti Koperasi dan UMKM 2019
- Satyalancana Karya Bhakti Praja 2019
- Anugerah Kota Layak Anak Tingkat Pratama 2019
Kasus Dugaan Suap Ajay Muhammad
KPK menangkap Ajay Muhammad pada Jumat, 27 November 2020. Ajay Muhammad diduga terlibat dalam kasus korupsi proyek pengadaan pembangunan rumah sakit di Kota Cimahi, Jawa Barat. Dirinya diduga menerima suap lebih dari Rp400 juta yang merupakan sebagian dari total kesepakatan Rp3 miliar.
Walaupun sudah ditangkap, sejauh ini KPK belum merilis barang bukti serta pihak yang terlibat dalam kasus Ajay. Adapun KPK memiliki waktu 1 x 24 jam untuk menentukan status dari pihak-pihak yang ditangkap dalam kasus dugaan korupsi.
Demikian Profil Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad.
Tag
Berita Terkait
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
SPinjam Luncurkan JELAS TANPA JEBAKAN, Anda Bisa Pilih Pinjaman Daring Bunga Rendah dan Transparan
-
Fakta-fakta Penembakan Renee Good oleh Petugas ICE dan Gelombang Protes di AS
-
Seleksi PPPK Kemenag 2026: Prediksi Jadwal, Materi dan Tahapannya
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?