Suara.com - Rian Munawarrohman, Abang dari Kecamatan Ciputat Timur dan Putri Nabila dari Kecamatan Serpong, terpilih menjadi Abang dan Nona Tangsel 2020-2022. Perhelatan pemilihan abang nona ini dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan.
Pelaksanaan malam puncak diadakan di Hotel Merlyn, Sabtu (5/12/2020), dan disiarkan melalui media sosial.
Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany menjelaskan, Abang Nona Kota Tangsel merupakan aset daerah yang memiliki peran membantu pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di masa yang akan datang.
"Abang Nona terpilih bisa menjadi pionir bagi anak muda, bahwa ada cara untuk berkarya dan berprestasi," kata dia.
Airin menambahkan, saat ini pemerintah tengah berupaya untuk memastikan percepatan pemutusan mata rantai penularan covid-19, yang mana ia membutuhkan banyak sekali sumber daya manusia yang mampu untuk berpartisipasi dalam proses program ini.
"Pemenang Abang Nona ini punya peran, membantu pemerintah dalam rangka mensosialisasikan program ini," ujar Airin.
Menurutnya, Abang Nona Kota Tangsel merupakan aset daerah yang akan membantu pemerintah melakukan pembangunan di berbagai sektor. Ia memberikan perhatian khusus, sehingga fasilitas pengembangan generasi muda bisa berperan aktif membantu pemerintah.
Airin berharap, Abang Nona Kota Tangsel ini bisa memotivasi anak muda lainnya, untuk menorehkan karier dalam berbagai bidang.
"Ada banyak sekali bidang yang bisa ditekuni. Abang Nona Kota Tangsel hanya salah satunya," kata Airin.
Baca Juga: 12 Tahun Tangsel, Kepemimpinan Airin Torehkan Berbagai Prestasi
Dia memastikan bahwa pemerintah akan senantiasa memberikan fasilitas yang sangat baik bagi anak muda yang mau berperan dalam proses pembangunan, dengan cara menorehkan prestasi di berbagai bidang positif.
"Semoga setelah ini, anak muda akan lebih tergerak hatinya untuk mengikuti berbagai kegiatan positif dan terbebas dari hal negatif," ujar dia.
Berikut pemenang Abang Nona Tangsel 2020:
Abang Tangsel 2020 Rian Munawarrohman dari Ciputat Timur
Nona Tangsel 2020 Putri Nabila – Serpong
Wakil I Abang Tangsel 2020 Muhammad Fadhel Fajri Ramadhan - Pamulang
Berita Terkait
-
Wali Kota Tangsel Terima Sertifikat Tanah Aset dan Wakaf dari BPN
-
Pasien Covid-19 Meninggal Naik, Tangsel Zona Merah Lagi, Airin: Telat ke RS
-
12 Tahun Tangsel, Kepemimpinan Airin Torehkan Berbagai Prestasi
-
Tasyakuran Hut ke-12, Pemkot Tangsel Luncurkan Alquran Mushaf Tangsel
-
Ini Dia Berbagai Capaian Bidang Kesehatan di Era Airin Rachmi Diany
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
Terkini
-
Mafia Tanah Ancam Banyak Pihak, JK: Saya Sendiri Korbannya, Harus Dilawan Bersama!
-
Gusdurian Tolak Gelar Pahlawan Soeharto: Prabowo Sarat Kepentingan Politik dan Relasi Keluarga!
-
Prabowo Dikabarkan Lakukan Pelantikan Sore Ini, Arif Satria jadi Kepala BRIN?
-
YES 2025 Siap Jadi Ruang Anak Muda Bersuara untuk Ekonomi Indonesia yang Hijau dan Inklusif
-
Buruh Dorong Kasus Marsinah Diungkap Kembali, Apa Kata Istana?
-
Terjerat 3 Kasus Korupsi, Segini Total Kekayaan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Si Tuan Tanah
-
Skandal Chromebook: Kejagung Limpahkan Berkas Nadiem Makarim dan Tiga Tersangka Lain
-
KPK Tak Hadir, Sidang Praperadilan Paulus Tannos Ditunda 2 Pekan
-
Roy Suryo Cs Jadi Tersangka Ijazah Palsu Jokowi, Penuhi Panggilan Polisi Kamis Ini?
-
Babak Baru Ijazah Jokowi: Roy Suryo Jadi Tersangka, Tegaskan Tak Gentar Hadapi Panggilan Polisi