Suara.com - Dua penghuni kontrakan di Jalan Rawa Bambu I, RT 009/06, Kelurahan Pasar Minggu, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan tewas terbakar. Kedua korban merupakan seorang pria bernama Mahatma (37) dan wanita bernama Siti Balkis (38).
Peristiwa kebakaran itu terjadi sekira pukul 11.15 WIB siang tadi. Awalnya, warga sekitar mendengar suara ledakan sekira pukul 11.10 WIB. Surat ledakan itu bersumber dari lantai dua kontrakan disusul suara teriakan meminta tolong.
"Pukul 11.10 WIB bapak Joko mendengar suara ledakan dan suara minta tolong di kontrakan lantai dua, bapak Joko melihat api sudah membesar," kata Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Usman saat dikonfirmasi, Jumat (18/12/2020).
Joko dikatakan Usman sempat berupaya memadamkan api di lantai dua kontrakan. Namun, upaya tersebut terkendala lantaran pintu akses menuju titik kebakaran dalam keadaan terkunci.
"Lalu dia mencoba untuk mendobrak dengan bantuan warga lainnya dan ketua RT menghubungi ke CC 41 dan Kantor Sektor Pasar Minggu," ujarnya.
Menurut Usman, kobaran api baru berhasil dipadamkan sekira pukul 12.00 WIB. Sebanyak 30 personel pemadam diterjunkan dengan dilengkapi tujuh pompa dan dua penunjang.
"Korban jiwa dua orang, kerugian materil diprakirakan Rp50 juta," bebernya.
Terbakar di Toilet
Dua korban yang tewas dalam peristiwa kebakaran tersebut sebelum diberitakan terjebak di dalam kamar mandi.
Baca Juga: Tersangka Kebakaran Kejagung Gunakan Material ACP Mudah Terbakar
Petugas piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jakarta Selatan Ruwanto menyebutkan, "Kedua korban tewas dalam peristiwa nahas tersebut," seperti dilaporkan Antara
Kebakaran terjadi sekira pukul 11.15 WIB. Sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran beserta puluhan petugas dikerahkan untuk memadamkan api.
Berita Terkait
-
Kerugian Ditaksir Tembus Rp2,75 Miliar, Begini Detik-detik Kebakaran Kapal di Muara Baru Jakut
-
951 Kebakaran Terjadi di Jakarta dalam 7 Bulan, Wilayah Ini Paling Rawan
-
Kasus Kebakaran di Jakarta Tinggi tapi Jumlah Petugas Damkar Sedikit, DPRD Usulkan Ini
-
Kodam Jaya Sebut Lokasi Ledakan Gudang Peluru Aman, Tapi Warga Tetapi Diminta Waspada
-
Kasus Kebakaran DKI Cukup Banyak, Menaker: Masyarakat Harus Paham Soal Pencegahan di Tempat Tinggal
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
-
Diduga Disambar Petir, Lantai 5 Tzu Chi School PIK Terbakar: Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!
-
Kisah Warga Cilandak Timur Hadapi Banjir di Balik Tanggul Anyar