Suara.com - Haid atau menstruasi merupakan proses alami bagi setiap perempuan, saat dimana darah keluar dari vagina setiap bulan. Pada sebagian perempuan, proses ini dirasa cukup menganggu, karena mereka akan mengalami kondisi tubuh yang tidak nyaman.
Selain ketidaknyamanan pada tubuh berupa sakit di beberapa bagian, mood yang dihasilkan juga tidak menentu. Hal tersebut secara otomatis membuat mereka sering marah karena alasan yang tidak jelas.
Menurut portal berita informatif, darah bulanan ini harus keluar dari tubuh demi menghindari risiko kesehatan lainnya. Nah untuk tujuan tersebut, ada lho cara yang bisa Anda lakukan untuk mempercepat haid dengan metode alami dan tanpa obat.
Ya, jika Anda memilih menggunakan obat, maka ada baiknya untuk melakukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu. Jangan sampai penggunaan obat yang tidak diawasi menjadi berbahaya bagi kesehatan.
Ini 9 Cara Mempercepat Haid secara Alami
Olahraga apa yang bisa mempercepat haid?
Pertanyaan ini sering terdengar. Namun sebelum membahas mengenai hal itu, ada baiknya Anda pahami konteks haid itu sendiri.
Perhitungan masa haid bagi perempuan berbeda-beda. Ada yang mengalami menstruasi 15 hari dalam sebulan. Tetapi umumnya, masa menstruasi hanya 7 hari. Menstruasi sendiri bakal berhenti, ketika perempuan telah berada di fase menopouse.
Bagi Anda yang masih gadis dan berusia muda, haid menjadi tamu bulanan yang harus datang. Ketika beberapa dari Anda mengalami masalah ketidakaturan haid, maka ada baiknya untuk mengonsultasikan diri pada dokter spesialis.
Selain itu, Anda dapat melakukan beberapa cara untuk memperlancar proses haid, yaitu:
1. Jogging
Hal paling sederhana namun sulit dilakukan, apalagi kalau bukan olahraga secara teratur. Beberapa penelitian mengungkap, olahraga ringan mampu membantu otot lebih releks. Kondisi ini yang nantinya, membantu proses haid semakin lancar. Misalnya, Anda bisa mencoba jogging setiap pagi. Tidak perlu terlalu lama, Anda hanya perlu meluangkan waktu selama 30 menit. Jika dirasa masih terlalu sulit, bisa berganti jadwal menjadi seminggu sekali. Catatan yang perlu digarisbawahi adalah usahakan untuk teratur. Jadi olahraga apa yang bisa mempercepat haid, Anda bisa menentukannya sesuai kemampuan tubuh.
Baca Juga: Kasus Langka, Wanita Ini Selalu Menangis Darah saat Menstruasi
2. Aerobik
Setelah itu, Anda bisa mencoba aerobik. Bagi perempuan yang tidak terbiasa dengan olah fisik jenis ini, tidak ada salahnya untuk mengikuti kelas olahraga yang dekat dengan tempat tinggal. Aerobik menjadi jenis olahraga yang cukup digemari, karena membuat tubuh bergerak dengan baik. Anda mampu merasakan aliran darah berjalan lancar, sehingga proses haid terjadi secara teratur.
3. Sit up
Olahraga ini tergolong ringan, karena Anda tidak perlu menggunakan berbagai alat. Sit up akan memfokuskan diri pada olah otot perut. Gerakannya cukup sederhana, Anda hanya perlu terlentang kemudian mengangkat kepala perlahan menggunakan dorongan tangan. Selain untuk membentuk perut lebih kencang, sit up berguna dalam mengurangi cidera punggung sekaligus menyeimbangkan keadaan tubuh, termasuk mempermudah dinding rahim rontok dan mengeluarkan darah kotor. Bahkan menurut beberapa catatan ahli, sit up mampu dilakukan dengan berbagai gerakan.
4. Lompat tali
Berikutnya, sempurnakan masa mestruasi dengan skipping atau lompat tali. Keunggulan lain dari olahraga ringan ini adalah dapat dilakukan dimanapun. Bahkan di masa seperti sekarang, Anda dipersilakan bermain lompat tali di dalam rumah. Selain bermanfaat untuk mengecilkan paha. Skipping juga mempunyai andil dalam memperlancarkan haid pada perempuan. Hal tersebut terjadi karena lompat tali akan memaksa Anda terpusat pembentukan otot perut, sehingga bukan hal yang tidak mungkin jika darah haid akan keluar dengan sendirinya. Gerakan lompat tali bisa disesuaikan dengan kemampuan Anda, karena skipping memiliki gerakan yang cukup bervariatif. Nilai lebihnya, lompat tali akan membantu Anda mengontrol kalori dalam tubuh.
5. Yoga
Yoga adalah jawaban paling banyak digunakan. Beberapa sumber lain menjelaskan, mengenai jenis charm shinayaka yoga yang sangat aman dilakukan saat haid. Pada dasarnya, yoga mempunyai fungsi penting untuk menurunkan tingkat stres. Penurunan tersebut, yang nantinya akan berdampak pada kemampuan tubuh untuk mengeluarkan darah kotor (haid). Informasi lain terkait yoga, Anda diharapkan mempunyai instruksi yoga langsung. Langkah ini mempermudah Anda untuk mempraktekan gerakan yang diperlukan. Kesalahan pada olahraga bukan hal yang baik bagi kesehatan.
6. Squat
Anda pasti setuju bahwa squat adalah olahraga ringan yang bisa dilakukan di rumah. Kelebihan yang lain, gerakan dari olah fisik ini terbilang sederhana. Anda hanya perlu berjongkok dan berdiri. Biasanya, squat dilakukan untuk membentuk kekuatan pada bagian bawah badan. Nah, bagi Anda yang tidak terbiasa dengan squat,dianjurkan untuk memulainya secara perlahan. Jangan sampai memaksakan diri, sebab tubuh kelelahan akan berdampak pada proses haid yang tidak lancar. Sedangkan untuk keseluruhan, squot memberi kemudahan darah untuk mengalir secara lancar.
7. Yoga Reclining Twist
Olahraga apa yang bisa memperlancar haid, jawaban paling mudah adalah yoga. Dari sekian banyak gerakan yoga, pose reclining twist paling direkomendasikan. Gerakan ini bisa Anda lakukan dengan tiduran dan merentangkan kedua tangan. Selain digunakan mempercepat menstruasi, olahraga tersebut cukup ampuh digunakan untuk melenturkan tulang belakang, serta meredakan nyeri haid. Berhubung gerakannya yang tidak terlalu sulit, Anda dapat melakukannya sendiri di rumah. Rasakan gemertak tulang belakang, dan ulanginya ke sisi badan yang lain. Anda bisa menggunakan otot perut untuk mendorong tubuh menghadap posisi lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap