Suara.com - Seorang wanita bernama Lili di China berencana mewariskan semua uang tabungannya pada pria yang disebut sebagai cinta pertamanya.
Menyadur World of Buzz Selasa (13/04) hubungan antara Lili dan pria beruntung itu sebenarnya sudah kandas beberapa waktu yang lalu.
Oriental Daily melaporkan Lili menyusun surat wasiatnya di sebuah bank di Guangdong dan menghabiskan tiga jam untuk menyelesaikan semua langkah dalam prosedur tersebut.
Surat wasiat itu menyebut Lili memiliki uang tabungan puluhan ribu yuan, yang diperoleh Lili dari pekerjaannya. Dia mewariskan semua tabungan itu untuk pacar pertamanya.
Lili yang tak diketahui identitas lengkapnya ini juga memiliki rumah yang akan ia tinggalkan untuk ibunya.
Meskipun dia mengakhiri hubungan dengan cinta pertamanya sejak lama, Lili selalu bersyukur atas hubungan itu. Ia juga menyebut sang mantan pacar adalah sosok yang membantunya selama periode pertumbuhan.
Dia menambahkan bahwa menulis surat wasiat ada di daftar keinginannya ketika dia berusia 30 tahun. Ketika duduk di bangku SMP, keluarganya pernah mengalami tragedi dan hal ini memberi pelajaran berharga.
Lili menyadari bahwa hidup tidak pasti karena kematian dapat menimpa siapa saja di usia muda. Menulis surat wasiat juga merupakan caranya untuk mempersiapkan masa depan.
Setelah menyusun surat wasiat itu, Lili mengaku lega dan hatinya damai.
Baca Juga: Cinta Pertama, Bocah Ini Tato Nama Pacar, 7 Hari Kemudian Putus, Ngeness...
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Nasib Pandji Pragiwaksono di Tangan Polisi, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea
-
Aksi Ekstrem Pasutri Pakistan di Soetta: Sembunyikan 1,6 Kg Sabu di Lambung dan Usus
-
Kasus Isu Ijazah Palsu Jokowi, PSI Desak Polisi Segera Tahan Roy Suryo Cs
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!