Suara.com - Seorang murid SMP di Rigby, Idaho membawa pistol ke sekolah dan menembak tiga orang hingga cedera. Dua korban adalah rekannya sesama siswa dan satu lainnya penjaga sekolah.
Menyadur ABC7 Chicago Jumat (07/05) pelaku kerusuhan itu sudah ditahan dan korban dilaporkan mengalami cedera yang tidak mengancam nyawa.
Polisi dipanggil ke sekolah sekitar jam 9 pagi setelah siswa dan staf mendengar suara tembakan. Siswa langsung dievakuasi ke sekolah terdekat untuk dipertemukan kembali dengan orang tua mereka.
"Saya dan teman sekelas bergabung dengan guru kami dan mengerjakan tugas. Kemudian tiba-tiba, ada suara keras dan ada dua suara keras lagi. Lalu ada teriakan," jelas anak berusia 12 tahun Kata Yandel Rodriguez.
"Guru kami pergi untuk memeriksanya dan dia menemukan darah."
Ibu Yandel, Adela Rodriguez, mengatakan mereka baik-baik saja tapi masih sedikit gemetar dengan penembakan itu saat mereka meninggalkan sekolah.
"Hari ini kami mengalami mimpi terburuk yang bisa dihadapi distrik sekolah. Kami mengalami penembakan di sekolah di sini di Sekolah Menengah Rigby," kata Pengawas Distrik Sekolah Jefferson, Chad Martin.
"Yang kami tahu sejauh ini adalah penembaknya telah ditangkap. Tidak ada ancaman lebih lanjut bagi para siswa."
Sersan Sheriff Bonneville County. Bryan Lovell mengatakan penyelidikan sedang dilakukan dan tidak ada informasi tambahan. Konferensi pers dijadwalkan pada pukul 4 sore.
Baca Juga: Cerita Kurir Olshop Ditodong Pelanggan Pakai Pistol Gegara Pesanan Salah
Lucy Long, siswa kelas enam di Sekolah Menengah Rigby, mengatakan pada surat kabar Post Register di Idaho Falls bahwa ruang kelasnya dikunci setelah mendengar suara tembakan, dengan lampu dan komputer dimatikan.
Siswa berbaris di dinding dan ia melihat darah di lantai lorong ketika polisi mengawal mereka keluar kelas.
Pelaku dengan cepat ditangkap, dan tiga orang yang terluka dibawa ke rumah sakit dengan ambulans, kata Kepala Pemadam Kebakaran Carl Anderson.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Selebgram Lula Lahfah Tewas di Apartemen Dharmawangsa! Polisi Langsung Olah TKP
-
Guru Besar USNI Soroti Peran Strategis Generasi Z di Tengah Bonus Demografi Indonesia
-
Isu Keamanan Produk, DRW Skincare Buka Pendampingan Medis Gratis bagi Pasien Terdampak
-
Aksi Mogok Pedagang Daging Sapi Tak Goyahkan Pedagang Bakso
-
Bela Istri dari Jambret, Suami di Sleman Jadi Tersangka: Pakar Ungkap Titik Kritis Pembuktiannya
-
Istana Tak Masalah Perusahaan yang Izinnya Dicabut Masih Beroperasi di Sumatra, Ini Alasannya
-
Pengakuan Dito Ariotedjo Usai Diperiksa KPK: Saya Tak Ada di Lokasi Saat Rumah Mertua Digeledah
-
KPK: Bupati Pati Sudewo Berpotensi Raup Rp 50 Miliar Jika Pemerasan Terjadi di Seluruh Kecamatan
-
KPK Geledah DPMPTSP Madiun, Uang Ratusan Juta Disita Usai OTT Wali Kota Maidi
-
Update Banjir Jakarta hingga Jumat Malam: 114 RT Masih Terendam