Suara.com - Video seorang wanita yang menjalani proses pembuatan lesung pipi di klinik kecantikan telah menjadi viral. Proses itu menjadi sorotan karena dinilai menyakitkan dan membuat ngilu.
Proses pembuatan lesung pipi ini dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo pada Selasa (15/6/2021). Hingga berita ini dibuat, tayangan itu telah disaksikan lebih dari 413 ribu kali.
"Bikin ngilu, proses pembuatan lesung pipi," tulis akun ini dalam caption Instagram seperti dikutip oleh Suara.com, Rabu (16/6/2021).
Dalam video itu, sang wanita berbaring di sebuah kasur. Tubuh dan wajahnya kemudian dibalut dengan menggunakan kain berwarna hijau bak sedang melakukan operasi.
Seorang ahli kecantikan kemudian mulai memasukkan benang ke pipi wanita itu. Benang itu dimasukkan di bagian pipi yang akan dibentuk lesung.
Terlihat, benang itu digunakan untuk menjahit salah satu pipi sang wanita. Benang itu kemudian dijahit ke dalam mulut dari pipi luar dan ditarik keluar mulut wanita itu.
Sambil menarik benang yang sudah mengikat ke pipinya, ahli kecantikan itu sesekali memberikan kapas yang diduga telah diberi antibiotik ke pipi sang wanita.
Sesekali wanita itu mengeluh saat benang itu ditarik agar membentuk lesung pipi. Ia juga terus mengikuti panduan dari ahli kecantikannya.
Pemandangan itu tentunya membuat ngilu bagi masyakarat yang tidak pernah melihatnya. Mereka langsung ramai membanjiri kolom komentar dengan berbagai pendapat.
Baca Juga: Salut! Wanita Ini Tak Malu Temani Pacar Jadi Driver Ojol, Panen Pujian Warganet
"Tidak bersyukur, btw operasi gitu dimana ya?," tanya warganet.
"Yang punya lesung pipi bawaan lahir geleng-geleng lihat ini," komen warganet.
"Terus benang nya di ikatin ke gigi nya??," tanya yang lain penasaran.
"Cantik itu mahal, cantik itu butuh perawatan, cantik itu butuh perjuangan, kecuali yang dari lahir sudah cantik sempurna paripurna baru deh cantik itu yang natural wkwkwkwkkk," tulis warganet.
"Lesung pipi itu adalah kecacatan otot, harusnya bersyukur yang tidak punya lesung pipi berarti dia normal," jelas warganet.
"Kalau demi kesehatan boleh kalau demi penampilan gak boleh dong," pesan lainnya.
Berita Terkait
-
Salut! Wanita Ini Tak Malu Temani Pacar Jadi Driver Ojol, Panen Pujian Warganet
-
Pasang Spanduk Penuh Gombalan, Penjual Batagor Ini Bikin Salfok Pengendara
-
Heboh Musisi Charlie Puth Masuk Fakultas Kedokteran, Warganet: Wah, Selamat Charlie!
-
Tabungan Rahasia Dibongkar Istri, Pilot Banting Setir Jualan Bubur
-
Viral Kucing Tetangga Diduga Diperkosa Orang, Hampir Jadi Tumbal Proyek
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Wamensos Agus Jabo Ajak PWI Gaungkan Program Sekolah Rakyat
-
Penyebab Longsor Cisarua Dominasi Faktor Alam, Ahli Ungkap Ancaman Geologis Gunung Burangrang
-
Akal Bulus Maling di Jakbar: Nginap di Hotel Melati, Gasak Rumah Mewah Rp150 Juta Lewat Balkon
-
Akar Masalah Seleksi Hakim MK: Konfigurasi Kekuasaan dan Upaya Melahirkan 'Hakim Boneka'
-
Mabes Polri Endus Praktik Saham Gorengan di Balik IHSG Anjlok, Siap Buru Mafia Pasar Modal
-
IDAI Ingatkan Lonjakan Penyakit Anak di Musim Hujan: Waspada Super Flu hingga Bahaya Zat Kimia
-
Duduki Kursi Ketum PBNU Lagi, Gus Yahya: Semua Kembali Guyub
-
Kasus Resmi Dihentikan, Hogi Minaya Legowo Tak Tuntut Balik
-
Percepat Program Prioritas Pemerintah, Kemendagri Akan Gelar Rakornas Pusat & Daerah 2026
-
Akhirnya Senyum Lebar! Hogi Minaya Blak-blakan Soal Masa Kelam Jadi Tersangka