Suara.com - Salah satu senjata ikonik dari masa Barat Liar Amerika, yaitu pistol yang membunuh buronan legendaris Billy The Kid pada abad 19, akan dilelang bulan depan, kata rumah lelang Bonhams pada Rabu (22/7/2021) waktu setempat.
Pistol buatan Colt milik Sheriff Pat Garrett itu diharapkan laku terjual 2 hingga 3 juta dolar AS dalam lelang tersebut.
Garrett menggunakan pistol itu untuk menembak mati Billy The Kid pada 1881 setelah memburunya selama berbulan-bulan.
Bonhams menggambarkan pistol itu sebagai "harta karun paling ikonik dari sejarah awal Western" di Amerika Serikat.
Senjata tersebut milik pasangan Jim dan Theresa Earle asal Texas, kolektor beragam senjata dan artifak Western selama sekitar 50 tahun.
Jim Earle meninggal pada 2019 dan keluarganya kini sedang menjual koleksinya.
Billy the Kid adalah seorang buronan di Arizona dan New Mexico yang telah membunuh delapan orang. Garrett memburunya hingga ke sebuah peternakan di Fort Sumner, New Mexico dan menembaknya pada 14 Juli 1881.
Kisah mereka telah diabadikan dalam budaya pop selama lebih dari 100 tahun, termasuk dalam film "Pat Garrett and Billy the Kid" dan "Young Guns".
Barang lain yang akan dilelang pada 27 Agustus di Los Angeles adalah senapan laras-ganda yang dipakai Billy the Kid saat kabur dari gedung pengadilan New Mexico pada April 1881.
Baca Juga: Wow! Pentagon akan Evaluasi Tas Nuklir yang Selalu Dibawa Presiden AS
Senapan itu diperkirakan bernilai 200 ribu sampai 300 ribu dolar AS. (Sumber: Antara/Reuters)
Berita Terkait
-
Wow! Pentagon akan Evaluasi Tas Nuklir yang Selalu Dibawa Presiden AS
-
Pakar: Varian Delta Penyebab 80 Persen Kasus Baru Covid-19 di AS
-
Koper Nuklir Presiden AS, Membuat Pejabat Gedung Putih Berkelahi dengan Pejabat China
-
Mengenal Tas Nuklir Presiden AS, Nyaris Diambil Pendemo hingga Picu Ajudan Trump Berkelahi
-
Perusahaan Es Krim AS Ini Hentikan Penjualan di Wilayah Pendudukan Israel
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026