Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan aksi salah satu orang tua murid protes pada guru karena memberi tugas tanpa menyertakan tutorial viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @kabarkita_id, Rabu (4/8/2021) tampak seorang wanita yang diduga merupakan orang tua murid menyampaikan kritik pada guru.
Wanita tersebut mengeluhkan tugas sekolah yang diberikan oleh guru tanpa disertai dengan video tutorial atau video penjelasan materi pelajaran.
Ia juga mengkritik bapak ibu guru yang memberikan penjelasan lewat video yang sudah ada di Youtube.
"Terkhusu bapak ibu guru yang selalu memberikan soal pada muridnya tanpa memberikan tutorial, atau memberikan tutorial melalui video youtube. Pak, buk, nggak semua anak ngerti kalau dijeklaskan lewat Youtube," ucap wanita tersebut.
"Nggak semua orang tua ngerti, nggak semua orang tua bisa, makanya anaknya disekolahkan," ujarnya lagi.
Wanita tersebut lantas memberikan masukan pada bapak ibu guru agar memberikan penjelasan tentang materi pembelajaran dan cara mengerjakan soal.
Ia meminta bapak ibu guru membuat video penjelasan sendiri dan tidak mengambil video dari Youtube.
"Alangkah baiknya kalau memberi soal pada anak jangan lewat youtube, anda bikin video sendiri lalu di-share ke grup jadi anak lebih ngerti, jangan anda memberikan soal tanpa menjelaskan caranya, terutama pelajaran matematika," lanjutnya lagi.
Baca Juga: Ngerjain Warung Makan Lewat Aplikasi Ojol, Aksi Pelanggan Beli Nasi Kotak Ini Disorot
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku terwakilkan oleh aksi wanita tersebut.
Meskipun begitu ada juga beberapa warganet yang berpihak pada guru. Mereka menilai banyak guru yang sudah bekerja keras agar anak didiknya tetap bisa menyerap ilmu meskipun sekolah secara daring.
"Begitu juga perasaanku yang terpendam selama ini.... terima kasih sekali," komentar salah seorang warganet.
"Setuju banget, semoga Menteri pendidikan mendengar ini," tulis warganet lain.
"Guru selalu dituntut dan disalahkan. Ditekan harus profesional. Tidak semua sekolah bisa melakukan pembelajaran seperti yang diinginkan wali murid," ujar warganet lain.
"Alhamdulillah anakku sekolah di SMP, guru matematikanya membuat video sendiri dan menjelaskan beberapa contoh penyelesaian soal," sahut salah satu warganet.
Berita Terkait
-
Terungkap, Ini Identitas Oknum Karang Taruna Gadungan Pungli Warteg di Tangsel
-
Viral Curhat Warganet Punya Tetangga Serakah, Buka Pintu Langsung Kepentok Tembok!
-
Pria Beri Testimoni Coba Peran Jadi Ibu Rumah Tangga: Ternyata Gampang...
-
Ngerjain Warung Makan Lewat Aplikasi Ojol, Aksi Pelanggan Beli Nasi Kotak Ini Disorot
-
Viral Tambal Ban Keliling Siap 'Jemput Bola' 24 Jam, Diklaim Cuma Ada di Indonesia!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ribuan Personel Bersihkan Aceh Tamiang
-
Sisi Gelap Penjarahan Fasilitas Jakarta: Antara Desakan Perut Urban dan Lemahnya Sistem Pengawasan
-
WNI Gabung Militer Asing: Iming-Iming Gaji Besar, Namun Status Kewarganegaraan Jadi Taruhan
-
Kasatgas Tito Pimpin Rakor Pembahasan Bantuan Rumah dan Bantuan Sosial Pascabencana
-
Partai Gema Bangsa Resmi Usung Prabowo di 2029: Ingin Akhiri Cengkeraman Oligarki!
-
Jakarta Siaga, BMKG Bunyikan Alarm Hujan Lebat Hari Ini
-
Akankah Rocky Gerung Hadir? Polda Metro Tunggu Kedatangannya Terkait Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Jaga Marwah Non-Blok, Connie Ingatkan Presiden Tak Sembarang Bayar Iuran Dewan Perdamaian
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia