Suara.com - Rekaman kamera CCTV yang menunjukkan ruangan isolasi pasien Covid-19 baru-baru ini menjadi viral. Hal ini dipicu karena teriakan salah satu pasien wanita di dalam ruangan.
Video CCTV peristiwa tersebut dibagikan oleh akun TikTok @andri_simon86. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya disaksikan 2 juta kali dan mendapatkan 127 ribu tanda suka.
"Sampai histeris begitu. #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Sabtu (4/9/2021).
Momen ini diawali saat seorang tenaga kesehatan (nakes) masuk ke ruang isolasi. Nakes ini mengenakan alat pelindung diri atau APD lengkap.
Dalam ruangan itu, ada dua pasien Covid-19 yang sedang tertidur. Mereka dipisahkan oleh sebuah tirai. Pasien wanita berada di ujung ruangan, sedangkan sisi lain terbaring pasien pria.
Sang nakes kemudian memasuki ruangan tersebut. Ia langsung berjalan ke arah pasien wanita yang sedang tertidur di ujung kamar.
Nakes itu rupanya berniat membangunkan pasien wanita. Kondisi ruangan isolasi di tempat ranjang pasien wanita itu tampak gelap. Ia telah mematikan lampu agar bisa tidur dengan tenang.
Sang nakes pun mulai mengguncang tubuh pasien wanita untuk bangun. Tak disangka, pasien justru terbangun dengan berteriak histeris.
Teriakannya itu membuat geger seisi rumah sakit. Sang nakes sendiri bahkan ikut terkaget dan berusaha menenangkan situasi.
Baca Juga: Pembacok Pria di Warnet Sumut Ditangkap Polisi
Sedangkan pasien pria yang tertidur di sampingnya sampai ikut terbangun dengan kaget. Padahal, kondisi pasien pria terlihat tidak cukup baik karena mengenakan alat bantu pernapasan.
Tak sampai disitu, sejumlah nakes lainnya juga tergopoh-gopoh masuk ruangan. Mereka ikut syok dengan teriakan yang kencang itu.
Melihat reaksi pasien, sang nakes berusaha menenangkan. Ia juga terlihat bersikap tegas dengan sang pasien yang membuat geger itu.
Tangan nakes tampak menunjuk-nunjuk sang pasien wanita. Ia juga memukul-mukulkan tangannya ke kakinya sambil memberikan pengertian.
Video itu sendiri menampilkan emoji hantu yang melayang. Hal ini memicu dugaan sang pasien mengira nakes adalah sosok mistis, karena mengenakan pakaian serba putih.
Peristiwa mengejutkan itu menjadi sorotan warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak mengenai reaksi pasien wanita itu.
Berita Terkait
-
Pembacok Pria di Warnet Sumut Ditangkap Polisi
-
Sabyan hingga Virzha Meriahkan Video Content Creator Awards 2021
-
Masjid di Kalbar Dirusak Sekelompok Massa, Alissa Wahid: Masa Dibiarkan, Pak Jokowi?
-
Mau Potong Rambut Pendek tapi Takut Jelek? Coba Trik Viral ala Wanita Ini
-
Wanita Sakit Hati Dikomentari Mertua, Nangis Hanya Bisa Video Call Orang Tua
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
Mahasiswa Gugat UU MD3 Agar Rakyat Bisa Pecat Anggota DPR, Parlemen Khawatir Timbulkan Kekacauan
-
Palu Hakim Lebih Ringan dari Tuntutan, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Divonis 4,5 Tahun Penjara
-
Pertimbangkan Mediasi dengan Jokowi, Roy Suryo dan Rismon Mulai Melunak?
-
Misteri Dosen Untag Tewas di Hotel: Autopsi Ungkap Aktivitas Berlebih, Mahasiswa Soroti Kejanggalan
-
Kompak Berkemeja Putih, Begini Penampakan 23 Terdakwa Demo Agustus di Ruang Sidang
-
Deretan Fakta AKBP Basuki, Benarkah Ada Hubungan Spesial di Balik Kematian Dosen Untag?
-
KPK Periksa Tiga Kepala Distrik Terkait Korupsi Dana Operasional di Papua
-
Semeru 'Batuk' Keras, Detik-detik Basarnas Kawal 187 Pendaki Turun dari Zona Bahaya
-
Geger Kematian Dosen Cantik Untag: AKBP Basuki Dikurung Propam, Diduga Tinggal Serumah Tanpa Status
-
Pohon 'Raksasa' Tumbang di Sisingamangaraja Ganggu Operasional, MRT Jakarta: Mohon Tetap Tenang