Suara.com - Momen mengharukan ODGJ (orang dengan gangguan jiwa) di jalan baru-baru ini menjadi perhatian warganet. Pria ODGJ itu terlihat menuaikan ibadah salat di trotoar.
Peristiwa yang terjadi di Palembang itu dibagikan oleh akun TikTok @splashwopalembang. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 440 ribu kali dan mendapatkan 28 ribu tanda suka.
"Semoga Allah memulihkan keadaannya. Amin. #ODGJ #viral #palembang #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Selasa (12/10/2021).
Video itu direkam oleh seorang wanita yang mengendarai mobil. Wanita itu tampak sedang memarkirkan mobilnya di pinggir jalan. Di sinilah, ia melihat pemandangan yang menggetarkan hati.
Sang wanita melihat seorang pria ODGJ sedang salat di bawah terik Matahari. Pria ODGJ itu juga melepas baju satu-satunya yang membalut tubuhnya.
Baju berwarna merah kusam itu kemudian ditaruh di atas trotoar. Ternyata, pria ODGJ itu menjadikan baju satu-satunya sebagai sajadah untuk beribadah.
Pria ODGJ itu menuaikan ibadah salat seorang diri dengan khidmat. Ia melipatkan tangan, menatap ke atas, sampai menyilangkan kakinya sambil mengadahkan tangan ke atas.
Wanita yang merekam dari mobilnya pun ikut tertampar melihat pemandangan mengharukan itu. Ia merasa kagum dengan pria ODGJ itu yang tetap tidak melupakan Tuhan di tengah kondisinya.
Bahkan, pria ODGJ itu juga masih mengingat gerakan untuk salat. Wanita ini kemudian membandingkan kondisi ODGJ itu dengan banyak orang yang lebih sehat, namun kerap lupa beribadah.
Baca Juga: Kocak! Berniat Berobat, Gadis Cantik Ini Malah Diberi Tugas dan PR oleh Dokter
"Ketika lihat ODGJ masih ingat gerakan salat, yang waras justru pura-pura lupa," tulis wanita ini sebagai keterangan video TikTok.
Pria ODGJ itu sendiri kemudian pergi setelah salat. Ia membawa baju yang ditaruh di tanah, lalu mengikatnya di pinggang sambil berjalan menjauh.
Terlihat, pria ODGJ itu berjalan dengan cukup kebingungan. Ia sesekali menengok ke belakang dan bahkan sampai berposes menantang.
Momen yang viral itu langsung mendapatkan beragam reaksi warganet. Mereka menuliskan beragam komentar dukungan sampai doa terhadap pria ODGJ tersebut.
"Dia lupa siapa jati dirinya tapi tak lupa siapa yang menciptakan dirinya," komentar warganet.
"Semoga Allah memberikan akal sehatnya kembali," doa warganet.
Berita Terkait
-
Kocak! Berniat Berobat, Gadis Cantik Ini Malah Diberi Tugas dan PR oleh Dokter
-
Kurir Paket Antar ke Hajatan, Warganet: Makan Gratis Sekalian
-
Pengantin Wanita Nangis Pacar Datang Jadi Tamu Undangan, Reaksi Suami Disorot
-
Viral Kakak Beradik Rebutan Bayar Biaya RS Orang Tua, Kasir Sampai Kebingungan Memilih
-
Bikin Foto Prewedding Anti Mainstream, Warganet: Sulit Dipajang di Dinding
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Waspada! Tol Bandara Soetta Tergenang Pagi Ini, Lalu Lintas Macet Merayap
-
Tak Lagi Tampilkan Tersangka, KPK Diminta Seimbangkan Transparansi dan HAM
-
Tol Arah Bandara Soetta Masih Terendam, Lalin Tersendat, Cek Titik Genangan Ini
-
Usai Reses, 294 Anggota DPR Hadiri Rapat Paripurna Perdana Tahun 2026
-
11 Jam Geledah Kantor Pajak Jakut, KPK Sita Duit Valas Terkait Suap Diskon Pajak Rp60 M
-
Daftar Lengkap 19 Kajari Baru: Jaksa Agung Geser Jaksa Eks KPK ke Blitar
-
3 Museum di Jakarta Tutup Hari Ini, Pemprov Ungkap Alasannya
-
Detik-Detik Truk Mogok Tertemper KA BasoettaManggarai di Perlintasan Rawabuaya
-
Sempat Tenggelam 1 Meter, Banjir Jakarta Selatan Akhirnya Surut Total Dini Hari
-
'Wallahi, Billahi, Tallahi!' Surat Sumpah Abdul Wahid dari Sel KPK Gegerkan Riau