Suara.com - Pengakuan cewek yang menikahi anak teknik baru-baru ini menggegerkan media sosial. Bagaimana tidak, ia dibuat menangis saat melihat suaminya mengaduk adonan kue menggunakan alat pertukangan.
Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @kuhh96. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 660 ribu kali dan mendapatkan 27 ribu tanda suka.
"Sungguh kreatif," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Selasa (19/10/2021).
Dalam video, cewek ini mengatakan dirinya dan sang suami berniat membuat kue. Namun, mereka tidak memiliki mixer untuk mengaduk adonan kue.
Beruntung, sang suami memiliki kreativitas tinggi untuk menyelesaikan masalah tersebut. Ia mengambil alat pertukangan, dan menggunakannya untuk mengaduk adonan kue.
Cewek ini mengatakan, suaminya merupakan mantan anak teknik. Ia menunjukkan kreativitas suaminya yang mengaduk adonan kue dengan menggunakan bor sebagai pengganti mixer.
Sontak, pemandangan tersebut membuat cewek ini menangis dan ngelus dada. Ia sampai melongo melihat suaminya semangat mengaduk adonan kue di baskom dengan bor.
"Nikah sama anak teknik. Mau bikin kue gak punya mixer, pakai bor," jelas sang istri sebagai keterangan video TikTok.
Terlihat, sang suami memegang bor dari atas layaknya mixer. Bor kemudian dimasukkan ke dalam adonan dan dinyalakan. Setelah berputar, suami tersebut mulai mengaduk-aduk adonan dengan perlahan.
Baca Juga: Dua Kelompok Pemuda Bentrok di Dramaga Bogor
Kreativitas tinggi suami tersebut langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai pujian melihat bor digunakan untuk mengaduk adonan kue.
Bahkan, tak sedikit yang menuliskan pengalaman kocak serupa dalam kehidupan rumah tangga.
"Namanya jadi kue ngebor," sahut warganet.
"Takut wadahnya juga ikut ke bor," komentar warganet.
"Goyang ngebor (tidak). Kue ngebor (iya)," tulis warganet.
"Mau ngebor, kalau gak punya bor bisa pakai mixer," celutuk warganet.
Berita Terkait
-
Dua Kelompok Pemuda Bentrok di Dramaga Bogor
-
Viral Polisi Paksa Geledah Ponsel Warga, Bagaimana Cara Proteksi HP dari Akses Ilegal?
-
Viral, Video Emak-emak di Bali Ditumpangi Monyet Malah Joget, Monyetnya Takut
-
Viral Ngotot Sita HP Warga Tanpa Surat Izin, Aipda Ambarita Dimutasi ke Humas Polda Metro
-
Selesai Santap Semangkuk Mi, Viral Reaksi Pria Ini saat Tahu yang Dimakan Mi Babi
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Keluarga 3 Baris Rp50 Jutaan Paling Dicari, Terbaik Sepanjang Masa
- JK Kritik Keras Hilirisasi Nikel: Keuntungan Dibawa Keluar, Lingkungan Rusak!
- Nikmati Belanja Hemat F&B dan Home Living, Potongan Harga s/d Rp1,3 Juta Rayakan HUT ke-130 BRI
- 5 Sepatu Running Lokal Selevel Asics Original, Kualitas Juara Harga Aman di Dompet
- Nikmati Segarnya Re.juve Spesial HUT ke-130 BRI: Harga Istimewa Mulai Rp13 Ribu
Pilihan
-
Peresmian Proyek RDMP Kilang Balikpapan Ditunda, Bahlil Beri Penjelasan
-
Resmi Melantai di Bursa, Saham Superbank Melambung Tinggi
-
Jadwal dan Link Streaming Nonton Rizky Ridho Bakal Raih Puskas Award 2025 Malam Ini
-
5 HP RAM 6 GB Paling Murah untuk Multitasking Lancar bagi Pengguna Umum
-
Viral Atlet Indonesia Lagi Hamil 4 Bulan Tetap Bertanding di SEA Games 2025, Eh Dapat Emas
Terkini
-
Sultan Dorong Ekstensifikasi Sawit di Papua dengan Tetap Jaga Keseimbangan Ekologis
-
Jakarta Tumbuh, Warga Terpinggirkan: Potret Ketimpangan di Pulau Pari, Marunda, dan Bantargebang
-
Fakta Baru Kasus Kematian Bocah 9 Tahun di Cilegon, Polisi Temukan 19 Luka Benda Tajam
-
Serikat Pekerja: Rumus UMP 2026 Tidak Menjamin Kebutuhan Hidup Layak
-
Peringati Hari Migran Internasional, KP2MI Fokuskan Perhatian pada Anak Pekerja Migran
-
Tak Ada Barang Hilang, Apa Motif di Balik Pembunuhan Bocah 9 Tahun di Cilegon?
-
Diduga Serang Petugas dan TNI, 15 WNA China Dilaporkan PT SRM ke Polda Kalbar
-
Menkes Kirim 600 Dokter ke Aceh Mulai Pekan Depan, Fokus Wilayah Terisolasi
-
Prabowo Sindir Orang Pintar Jadi Pengkritik, Rocky Gerung: Berarti Pemerintah Kumpulan Orang Bodoh?
-
Imigrasi Ketapang Periksa 15 WNA China Usai Insiden Penyerangan di Tambang Emas PT SRM