Suara.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menempati urutan teratas dalam perolehan elektabilitas calon presiden 2024. Ganjar bahkan unggul tipis dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di urutan kedua.
Elektabilitas itu berdasarkan hasil survei nasional terbaru Poltracking Indonesia tentang elektabilitas calon presiden dengan pertanyaan terbuka. Hasilnya Ganjar menempati urutan pertama dengan 18,2 persen, Prabowo Subianto 17,1 persen, dan Gubernur Jakarta Anies Baswedan 10,2 persen.
"Dalam pertanyaan terbuka, Ganjar Pranowo adalah kandidat calon presiden yang paling terekam dalam ingatan publik dibandingkan dengan lainnya," tulis paparan survei yang disampaikan Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda secara daring, Senin (25/10/2021).
Di bawah tiga besar nama Ganjar, Prabowo, dan Anies, di urutan keempat memiliki selisih angka yang terpaut jauh.
Adapun urutan keempat ditempati Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan 2,4 persen, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Prawansa 2,1 persen, dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno 1,7 persen.
Selanjutnya ada nama Ketua DPR Puan Maharani 1,5 persen, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono 1,3 persen, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto 0,5 persen, dan eks Panglima TNI Jenderal Purn Gatot Nurmantyo 0,4 persen.
Di luar sepuluh besar ada nama-nama lain yang juga memperoleh elektabilitas di bawah nol koma. Mereka antara lain, KSAD Jenderal Andika Perkasa 0,3 persen, Menkopolhukam Mahfud MD 0,3 persen, Menteri BUMN Erick Thohir 0,2 persen, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar 0,2 persen.
Sementara yang menjawab lainnya sebanyak 5,7 persen dan yang tidak menjawab atau tidak tahu sebanyak 37,9 persen.
Adapun Survei Poltracking melibatkan sebanyak 1.220 responden yang dipilih secara acak dengan margin of error kurang lebih 2,8 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Survei dilakukan secara tatap muka 3-10 Oktober 2021.
Baca Juga: Bukan Prabowo, Emak-emak Dukung Sandiaga Uno di Pilpres 2024
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Nicke Widyawati Ngaku Tak Pernah Dapat Laporan Soal Penyewaan Kapal dan Terminal BBM
-
Bupati Pati Sudewo dan Tim Suksesnya Diduga Peras Calon Perangkat Desa Hingga Rp 2,6 Miliar
-
KPK Ungkap Uang Rp 2,6 Miliar dalam Karung Jadi Bukti Dugaan Pemerasan Bupati Pati Sudewo Dkk
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Sejumlah Wilayah Indonesia hingga Akhir Januari 2026
-
Wali Kota Madiun Ditahan KPK karena Kasus Pemerasan hingga Gratifikasi Proyek Pemeliharaan Jalan
-
Eks Dirut Pertamina Ungkap Keuntungan PT PIS Tembus Rp9 Triliun Saat Dipimpin Yoki Firnandi
-
Kepala Basarnas Ungkap Kemungkinan Tak Ada Korban Selamat Pesawat ATR: Kami Berharap Ada Mukjizat
-
Analisis BMKG: Pesawat ATR Jatuh di Maros saat Awan Cumulonimbus Selimuti Jalur Pendaratan
-
Menhub Beberkan Sulitnya Evakuasi Pesawat ATR di Maros: Medan 80 Derajat, Black Box Belum Ditemukan
-
Komisi II DPR Buka Peluang Masukkan Aturan Pilkada dalam Kodifikasi RUU Pemilu