Suara.com - Para pendemo mulai berkumpul pada Jumat (29/10/2021) di distrik keuangan tradisional London, Inggris, untuk melobi protes penggunaan bahan bakar fosil menjelang dimulainya KTT iklim PBB di kota Glasgow, Skotlandia.
Associated Press melaporkan, protes yang akan diikuti juga oleh aktivis lingkungan Swedia Greta Thunberg adalah bagian dari hari aksi protes di seluruh dunia sebelum Konferensi Perubahan Iklim PBB yang dikenal sebagai COP26 dimulai.
Banyak aktivis lingkungan menyebut bahwa tanggal 31 Oktober-12 November 2021 adalah waktu untuk mengumpulkan kesempatan terakhir dunia untuk membalikkan keadaan dalam pertempuran melawan perubahan iklim.
Aktivis lingkungan di London memulai hari aksi protes mereka di Climate Justice Memorial, di luar pasar asuransi Lloyd's of London. Mereka meletakkan bunga merah dengan tulisan "Rise Remember Resist" di lokasi protes.
Para pendemo menuntut agar sistem keuangan global berhenti berinvestasi dalam penggunaan bahan bakar fosil.
Mereka diperkirakan akan berkampanye di sejumlah lokasi London sepanjang hari. Bank internasional Standard Chartered akan menjadi fokus utama aksi protes tersebut di sore hari.
KTT COP26 yang akan diadakan di Glasgow berlangsung setahun terlambat karena terhalang pandemi Covid-19. Enam tahun lalu di Paris, hampir 200 negara menyetujui rencana individual untuk memerangi pemanasan global.
Di bawah pakta Paris, negara-negara harus meninjau kembali janji mereka sebelumnya untuk mengekang polusi karbon setiap lima tahun dan kemudian mengumumkan rencana untuk mengurangi lebih banyak lagi dan melakukannya lebih cepat. (Jacinta Aura Maharani)
Baca Juga: Bertemu Petinggi Uni Eropa, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama Perubahan Iklim
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
PVRI: Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Tanda Kembalinya Bayang-Bayang Orde Baru?
-
Perkuat Ekosistem Bisnis, BNI dan Anak Usaha Dorong Daya Saing UMKM di wondr JRF Expo
-
Dosen Merapat! Kemenag-LPDP Guyur Dana Riset Rp 2 Miliar, Ini Caranya
-
Lewat Bank Sampah, Warga Kini Terbiasa Daur Ulang Sampah di Sungai Cisadane
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas
-
Atap Arena Padel di Meruya Roboh Saat Final Kompetisi, Yura Yunita Pulang Lebih Awal
-
Hadiri Konferensi Damai di Vatikan, Menag Soroti Warisan Kemanusiaan Paus Fransiskus
-
Nyaris Jadi Korban! Nenek 66 Tahun Ceritakan Kengerian Saat Atap Arena Padel Ambruk di Depan Mata
-
PLN Hadirkan Terang di Klaten, Wujudkan Harapan Baru Warga di HLN ke-80
-
Geger KTT ASEAN: Prabowo Dipanggil Jokowi, TV Pemerintah Malaysia Langsung Minta Maaf