Suara.com - Golkar sudah mulai serius untuk memenangkan Ketua Umum partainya yakni Airlangga Hartarto sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Golkar, Zainudin Amali, mengatakan dirinya mulai memanaskan mesin partai untuk menyukseskan Airlangga.
Amali untuk hari ini menggelar acara konsolidasi di DPD Golkar DKI. Menurutnya, sebelum di DKI dirinya juga sudah berkunjung ke beberapa DPD untuk panaskan mesin partai.
"Sebelumnya saya sudah ke provinsi Sulawesi Selatan kemudian ini yang kedua nanti akan ke Jawa Barat dan seterusnya. ini kita menggerakkan lagi menghidupkan memanaskan mesin partai," kata Amali di Kantor DPD Golkar DKI, Jakarta Pusat, Rabu (10/11/2021).
Amali mengatakan, upaya-upaya untuk memanaskan mesin partai akan terus dia lakukan. Nantinya diharapkan semua kader kompak bisa memenangkan Airlangga.
"Saya berusaha untuk mendatangi provinsi-provinsi untuk supaya mesin partai ini gerak, kita hidupkan mesin kita gerakan dan tentu tugasnya adalah mensosialisasikan pak Airlangga Hartarto baik ketum kita," tuturnya.
Amali sadar betul bahwa Golkar secara infrastruktur partai sudah kuat di daerah. Hanya saja, menurutnya mesin partai perlu digerakan.
"Kan kita kenal bahwa Golkar ini infrastrukturnya sudah tertata sampai ke bawah, tapi kalau itu tidak digerakkan maka ia tidak akan gerak," tuturnya.
Turut hadir dalam acara selain Zainudin yakni Wakil Ketua Umum Golkar Erwin Aksa, Anggota DPR RI Fraksi Golkar Christina Aryani dan Ketua DPD Golkar DKI Ahmed Zaki.
Baca Juga: Didukung Ulama dan Pemuda Islam Indonesia Jadi Capres 2024, Sandiaga Uno Fokus Kerja
Berita Terkait
-
Buka Komunikasi dengan Semua Parpol Cari Cawapres Airlangga, Golkar: Semua Figur Dilirik
-
Didukung Ulama dan Pemuda Islam Indonesia Jadi Capres 2024, Sandiaga Uno Fokus Kerja
-
Sebagian Besar Relawan Ganjar Pranowo Presiden Akui Dukung Jokowi di Pilpres 2019 Lalu
-
Dukungan Makin Melimpah! Eks Relawan Jokowi Deklarasi Ganjar RI 1
-
Deklarasi di Kolong Flyover, Banyak Simpatisan Parpol Ikut Gabung Relawan Ganjar Presiden
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter