Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria yang menemukan kendala saat hendak makan siang viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @cebret.ebret, Kamis (25/11/2021) tampak seorang pria yang sedang berada di tempat kerja syok melihat sendok yang diberi oleh pihak penjual makanan.
Ia mencoba menggunakan sendok tersebut untuk memasukkan makanan ke mulut namun selalu berakhir gagal.
Dalam videonya, Pria yang memakai seragam warna biru itu hanya bisa tertawa saat melihat sendok plastik yang didapatnya meleyot karena sangat lunak.
Karena terlampau lunak, sendok itu bahkan tak bisa dipakai untuk memotong telur dadar yang ditaruh di atas nasi goreng.
Pria itu tampak berkali-kali mencoba menggunakan sendok plastik tersebut untuk memotong telur, namun tetap saja mengalami kesulitan.
Salah seorang teman tampak merekam aksi pria tersebut saat sedang berusaha memotong telur dengan sendok plastiknya.
Karena terus-terusan gagal, pria itu hanya bisa tertawa geli melihat wujud sendok yang ada di tangannya.
"Sendok inul," tulis keterangan dalam video tersebut.
Baca Juga: Viral! Ijazah Sekolah Pria Asal Pekalongan Ini Dirusak Saudaranya, Alasannya Bikin Nyesek
Hingga kini, video tersebut telah ditonton sebanyak 2,3 juta kali dan disukai oleh lebih dari 201 ribu akun tiktok.
Melihat video itu, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku tergelitik melihat pria itu kesulitan makan nasi goreng karena sendok yang terlalu lembek.
"Sendok inul, keinget pensil Inul zaman sekolah dulu," komentar salah seorang warganet.
"Ya Allah aku receh banget lihat gini aja ngakak sampe nangis," ujar warganet lain.
"Lemes banget tuh bang kasih makan dulu sendoknya," tulis salah satu warganet.
"Coba dikasih motivasi bang biar lebih kuat menjalani hidup," sahut warganet lain.
Berita Terkait
-
Viral Keributan di Tegalrejo Kota Jogja, Begini Fakta Sebenarnya
-
Viral Pasangan Pengantin Bawa Bayi ke Pelaminan, Awalnya Tak Berniat Gelar Resepsi
-
Curhat Pasutri Punya Tetangga Baik Hati, Hobi Bantu Jaga Anak dan Berbagi Makanan
-
Tamu Dibuat Melongo Masuk Kamar Hotel, Auto Ingin Nangis Pas Buka Gorden
-
Helm Pengendara Motor Ini Curi Perhatian, Publik Khawatir Sekaligus Ngakak
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Polisi Bongkar Praktik 'Love Scamming' di Sleman, Korban di Luar Negeri Dijebak Pakai Konten Porno
-
Gunung Sampah Kembali Muncul di Tangsel, Ini 6 Fakta Terbarunya
-
Indonesia Pimpin Dewan HAM Dunia, DPR: Ini Tanggung Jawab Moral, Beri Contoh Dulu di Dalam Negeri
-
Kubu Laras Sebut Jaksa Berkhotbah Moral, Gagal Paham Feminist Legal Theory dan Unsur Mens Rea
-
Pledoi Laras Faizati Dianggap Angin Lalu, Jaksa Tetap Tuntut Laras Faizati 1 Tahun Penjara
-
Jadi Tersangka Kasus Ijazah Palsu, Wagub Babel Penuhi Panggilan Mabes Polri: Tidak Ada Niat Jahat
-
Terbongkar Love Scamming Lintas Negara di Jogja, Polisi Tetapkan 6 Tersangka
-
KPK Pecah Suara? Wakil Ketua Akui Ada Keraguan Tetapkan Tersangka Korupsi Kasus Haji
-
Paradoks Kebahagiaan Rakyat: Ketika Tawa Menutupi Pemiskinan yang Diciptakan Negara