Suara.com - Penyandang tunawicara, Yossi Mahesa (30) yang ditemukan tewas bersimbah di Kemayoran, Jakarta Pusat pada Kamis (9/12/2021) kemarin ternyata sempat bertemu dengan sosok laki-laki yang dicurigai warga setempat sebagai terduga pelaku pembunuhan. Sebab, sosok pria misterius itu sempat muncul di sekitar rumah korban, sehari sebelum Yossi ditemukan tewas.
Derry, warga yang tinggal di RT 10, RW 01, Kelurahan Serdang, Kemayoran mengaku pada Rabu (8/12/2021) malam, pria misterius itu sempat terlihat membeli rokok di warung yang hanya berjarak sekitar lima meter dari rumah korban.
"Beli rokok dia saya lihat," kata Derry saat ditemui Suara.com di lokasi, Jumat (10/12/2021).
Setelah membeli rokok, pria misterius tersebut berdiri di gang dekat rumah korban.
"Habis itu berdiri di depan gang," kata Derry.
Dia mengakui jika korban memang sering membawa teman-teman prianya ke rumah. Namun khusus pria tersebut Derry mengaku tidak mengenalnya sama sekali.
Berdasarkan informasi yang diterima Derry, sejumlah tetangga sempat mendengar suara berisik dari rumah korban, beberapa jam sebelum Yossi ditemukan tewas.
"Tetangga sebelah dengar keberisikan, tapi dikiranya bercanda, (pada) malam hari sekitar jam 3 jam 2. Emang dipikir sama dia cuma bercanda, dia tidur lagi," ujar Derry.
Hingga akhirnya, pada Rabu pagi sekitar pukul 06.30 WIB, Ria, mendapati korban tewas dalam keadaan bersimbah darah. Sementara pria misterius sebelumnya bersama Yossi sudah tidak berada lokasi.
Baca Juga: Teka-teki Kematian Yossi, Sehari Sebelum Tewas Ada Pria Misterius Menginap di Rumahnya
Derry pun mengaku tidak ada satupun warga yang melihat pria itu meninggalkan rumah korban.
Pria Misterius Sempat Menginap
Seperti diketahui, sebelum tewas, Yossi sempat dikunjungi seorang pria. Bahkan pria misterius itu diketahui sempat menginap di rumah korban selama seminggu.
Kata Ria, YM hanya berdua dengan pria tersebut sebelum kejadian. Karena saat itu, ayah korban menjalani perawatan di rumah sakit, sehingga anggota keluarganya berada di sana.
"Jadi selama seminggu ini beliau memang bawa temannya menginap," kata Ria.
Ria mengaku, meski pria itu sudah menginap beberapa hari, dia tidak mengenalnya sama sekali. Dia mengatakan pria itu baru pertama kali dibawa korban ke rumahnya.
Berita Terkait
-
Teka-teki Kematian Yossi, Sehari Sebelum Tewas Ada Pria Misterius Menginap di Rumahnya
-
Kronologi Tunawicara di Kemayoran Tewas Tanpa Busana, Keponakan Mengintip hingga Histeris
-
Penyandang Tunawicara di Kemayoran Tewas Kondisi Bugil, Motor hingga Ponsel Raib
-
Keluarga Ojol yang Diduga Tewas Ditusuk Nilai Kematian Korban Janggal
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
AS Ancam 'Serang' Iran, Senator Sebut Rezim Teheran Mirip dengan Nazi
-
Anak Marah Gawainya Dilihat? Densus 88 Ungkap 6 Ciri Terpapar Ekstremisme Berbahaya