Suara.com - Ketua Dewan Pembina Laskar Ganjar – Puan, Mochtar Mohamad, menilai duet politikus PDI Perjuangan Ganjar Pranowo dan Puan Maharani bisa menjadi pasangan yang tepat sebagai penerima estafet kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada pemerintahan berikutnya.
Ganjar-Puan dianggap bisa meneruskan konsep Bung Karno.
"Pasangan Ganjar-Puan merupakan penerus konsep Bung Karno, spirit Pancasila 1 Juni 1945 dan Trisakti Bung Karno berdaulat di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi dan berprikebadian dalam budaya,” kata Mochtar di Jakarta, Rabu (29/12/2021).
Mochtar juga yakin Jokowi memberikan efek ekor jas atau coat tail effect bagi Ganjar dan Puan semisal menjadi pasangan calon presiden dan wakil presiden di Pemilihan Presiden 2024 nanti. Hal tersebut dibuktikan dengan survei dari Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) yang menunjukkan keunggulan PDI Perjuangan dibandingkan partai politik lain.
Dukungan publik pada PDIP yang mengungguli partai-partai lain tidak bisa dilepaskan dari pengaruh Jokowi dan Ganjar Pranowo. Dukungan publik pada PDIP bertahan pada posisi teratas dengan 25,2 persen.
Di sisi lain, Mochtar menganggap sosok Puan bisa menyolidkan pemilih PDIP Perjuangan pasangan ke Ganjar-Puan. Pasangan sesama PDI Perjuangan itu dianggapnya bisa membuat suara bulat di wilayah Sumatera dan meneruskan harapan Bung Karno terhadap bangsa Indonesia.
“Cukup makan, cukup pakaian, cukup sehat, cukup sekolah, cukup papan seperti diinginkan Bung Karno."
Berita Terkait
-
Ganjar Tegaskan yang Menerima Vaksin Bukan Hanya yang Sekolah: Termasuk Anak-anak Jalanan!
-
Final AFF 2020, Ganjar Ikut Prediksi Presiden Jokowi: Indonesia Menang Lawan Thailand
-
Survei SMRC: Ganjar Paling Berpeluang Menangkan Pilpres 2024
-
Cegah Omicron Menyebar saat Euforia Tahun Baru, Ketua DPR Minta Masyarakat Tetap di Rumah
-
Elektabilitas Ganjar Dibandingkan Prabowo, Survei: Dikenal Belum Tentu Dipilih
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Jeritan Hati Anak Riza Chalid dari Penjara: Ayah Saya Difitnah, Saya Bukan Penjahat Besar
-
Setuju TNI Jaga Kilang, Bahlil Bicara Sabotase dan Potensi Ancaman
-
Sindir Ada Pihak Tak Waras Beri Informasi Sesat, Rais Syuriyah Bawa-bawa Elite NU
-
KPK Sebut Belum Terima Salinan Keppres Rehabilitasi, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Batal Bebas Besok?
-
Heboh Isu Jokowi Resmikan Bandara IMIP, PSI: Ada yang Memanipulasi Fakta
-
Arya Daru 24 Kali Check In Hotel dengan Rekan Kerja, Polisi Didesak Dalami Jejak Vara!
-
DPR Desak Kemenkes Sanksi Tegas 4 RS di Papua yang Tolak Pasien Ibu Hamil
-
Gerindra Luncurkan Layanan Informasi Partai Berbasis AI, Kemenakan Prabowo Singgung Transparansi
-
RUU Kesejahteraan Hewan Maju ke DPR, DMFI: Saatnya Indonesia Beradab
-
Buntut Surat Edaran, PBNU Akan Gelar Rapat Pleno Tentukan Nasib Gus Yahya